Berita

Presiden Partai Buruh, Said Iqbal/RMOL

Politik

Besok Partai Buruh Umumkan Capres-Cawapres 2029

MINGGU, 16 FEBRUARI 2025 | 10:11 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Partai Buruh akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) pada Senin besok , 17 Februari 2025, bertempat di Hotel Tavia, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. 

Acara ini akan dihadiri ribuan kader Partai Buruh dari seluruh Indonesia, federasi serikat pekerja, serikat Petani Indonesia, dan organisasi pekerja informal dan kerakyatan lainnya.

“Rakernas ini bukan hanya forum konsolidasi, tetapi juga bentuk nyata komitmen kami dalam memperjuangkan hak-hak pekerja dan rakyat kecil,” ujar Presiden Partai Buruh Said Iqbal lewat keterangan resminya, Minggu 16 Februari 2025.


Salah satu agenda utama Rakernas adalah pengumuman calon Presiden dan Wakil Presiden yang akan diusung oleh Partai Buruh dalam Pemilu 2029. 

Partai Buruh akan melakukan penjaringan terhadap calon yang dianggap layak diusung sebagai Capres maupun Cawapres. Hal ini dimungkinkan karena Mahkamah Konstitusi telah membayar syarat Presidential Threshold.

Partai Buruh juga akan menyatakan sikap terhadap pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. 

Serta kembali menegaskan perjuangan Partai Buruh diantaranya cabut Omnibus Law UU Cipta Kerja, keamanan pekerja migran dan Judicial review terhadap beberapa UU politik.

"Rakernas ini merupakan momentum strategis bagi Partai Buruh untuk memperkuat konsolidasi menjelang Pemilu 2029," demikian Said Iqbal.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya