Berita

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan Presiden Prabowo Subianto bertukar cendera mata di Istana Bogor pada Rabu, 12 Februari 2025/Ist

Dunia

Prabowo Hadiahkan Keris dan Senjata untuk Erdogan

RABU, 12 FEBRUARI 2025 | 20:09 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Momen persahabatan antara Indonesia dan Turki makin terasa ketika Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan saling bertukar cendera mata. 

Di sela-sela rangkaian kunjungan kenegaraan di Istana Bogor, pada Rabu, 12 Februari 2025, Prabowo menyerahkan cendera mata berupa senjata dan keris khas Indonesia pada Erdogan. 

Menurut laporan Sekretariat Presiden RI, senjata yang diberikan berupa senapan serbu berkaliber 5,56 x 46 mm dengan tipe SS2-V4A2. 

"Senapan serbu kebanggaan Indonesia ini merupakan buatan PT Pindad dengan akurasi tembakan yang jitu," ungkap laporan tersebut. 

Selain senjata, Prabowo juga menyerahkan keris Balinese gegodohan, keris dengan gagang gerantim yang terbuat dari perak yang dibalut dengan emas dan permata rubi. 

Sementara Erdogan memberi Prabowo guci berwarna putih dengan ornamen bunga berwarna merah muda. 

Di samping itu, sebuah hiasan kaligrafi berupa puisi yang berisikan doa dan rasa syukur masyarakat Jawa kepada Sultan Abdulmecid Khan dan Muhammad Hasib Pasha, Gubernur Hejaz, dan Syekh tanah Haram. 

"Puisi berisi doa dan rasa syukur ini diberikan karena telah menjamin keamanan dan kedamaian tanah suci serta kesejahteraan umat dengan pemerintahan yang adil," ungkap keterangan Sekretariat Presiden RI.

Penyambutan meriah untuk Erdogan di Istana Bogor dimulai sekitar pukul 11.30 WIB. 

Ribuan pasukan upacara, 75 pasukan berkuda, dan anak-anak sekolah dilibatkan untuk menyambut kedatangan Presiden Turki. 

Prabowo dan Erdogan menggelar pertemuan bilateral dan makan siang bersama. Keduanya juga menyaksikan penandatanganan belasan nota kesepahaman (MoU) kerja sama. 

Usai menggelar serangkaian agenda kenegaraan di Istana Bogor, Presiden RI Prabowo Subianto langsung menuju Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta untuk mengantar kepulangan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Rabu, 12 Februari 2025. 

Berdasarkan pantauan RMOL, pesawat Erdogan lepas landas sekitar pukul 18.30 WIB. Dari Indonesia, Presiden Turki itu bakal melanjutkan lawatan ke Pakistan pada Kamis, 13 Februari 2025.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

KPK Kembali Panggil Pramugari Tamara Anggraeny

Kamis, 13 Maret 2025 | 13:52

Ekonom: Hary Tanoe Keliru Bedakan NCD dan ZCB

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:53

UPDATE

Loyalis Jokowi, Jeffrie Geovanie Sangat Tidak Layak Gantikan Menteri BUMN Erick Thohir

Sabtu, 15 Maret 2025 | 11:22

Rapor IHSG Sepekan Lesu, Kapitaliasi Pasar Anjlok Rp215 Triliun

Sabtu, 15 Maret 2025 | 11:07

DJP: Pajak Ekonomi Digital Capai Rp33,56 Triliun hingga Akhir Februari 2025

Sabtu, 15 Maret 2025 | 10:47

Kualitas Hilirisasi Ciptakan Lapangan Kerja Lebih Luas

Sabtu, 15 Maret 2025 | 10:44

Pengacara Klaim Duterte Diculik karena Dendam Politik

Sabtu, 15 Maret 2025 | 10:19

Harga Emas Antam Lebih Murah Hari Ini Usai Cetak Rekor Tertinggi

Sabtu, 15 Maret 2025 | 10:08

Menko Airlangga Ajak Pengusaha Gotong Royong

Sabtu, 15 Maret 2025 | 09:48

Fraksi PAN Salurkan 3.000 Paket Sembako untuk Rakyat

Sabtu, 15 Maret 2025 | 09:47

Universitas Columbia Cabut Gelar Akademik 22 Mahasiswa

Sabtu, 15 Maret 2025 | 09:34

Tanggapi Usulan Menhub, Kadin: Tidak Semua Usaha Bisa Terapkan WFA Saat Mudik

Sabtu, 15 Maret 2025 | 09:13

Selengkapnya