Berita

Tangkapan layar saat Joko Widodo berbincang dengan Najwa Shihab/Repro

Politik

Jokowi Akan Hadir di HUT Ke-17 Gerindra Meski Ada Megawati

RABU, 12 FEBRUARI 2025 | 16:57 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Presiden Joko Widodo berencana hadir dalam acara puncak perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-17 Partai Gerindra. Meskipun berpotensi bertemu Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, di acara tersebut.

Hal tersebut disampaikan Jokowi saat diwawancarai Jurnalis Senior Najwa Shihab, di kediamannya di Solo, Jawa Tengah, pekan lalu.

Awalnya, Jokowi ditanya oleh perempuan yang akrab disapa Nana itu, apakah akan hadir dalam acara HUT Partai Gerindra akhir pekan ini. Najwa lantas menyebut bahwa Jokowi berpeluang bertemu Megawati Soekarnoputri di HUT ke-17 Partai Gerindra nanti.


"Bapak, ada undangan ke Partai Gerindra minggu depan. Yang diundang Bapak dan katanya semua Ketua Partai diundang. Berarti kemungkinan Bu Mega juga akan diundang," tanya Najwa.

Jokowi menjawab dengan santai pertanyaan Nana tersebut, meskipun menyebut nama Megawati, sosok yang telah memecatnya sebagai kader PDIP karena telah melanggar konstitusi partai.

"Bagus," jawab Jokowi singkat.

Nana melanjutkan pertanyaannya dengan mengandaikan Megawati datang untuk mengetahui apakah Jokowi tetap akan hadir di acara perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra.

"Semua akan hadir Pak (Jokowi)," ujar Nana memancing jawaban Jokowi.

"InsyaAllah apabila diundang, pasti saya hadir," ucap Jokowi.

"Kalau Bu Mega juga hadir, itu akan jadi pertemuan pertama Bapak?" sambar Nana kembali bertanya.

"Iya, sangat bagus," jawab Jokowi lagi.

Tak sampai di situ, founder perusahaan media Narasi itu coba menggali hubungan terkini Jokowi dengan Megawati, dengan melontarkan beberapa pertanyaan.

Jokowi, merespons pertanyaan-pertanyaan Nana dengan banyak tersenyum. Hanya sedikit kata-kata yang keluar dari mulutnya.

"Kapan terakhir kali ketemu BU Mega, Pak?" tanya Nana.

"Kapan ya? Sebelum Pilpres," kata Jokowi mulai tersenyum.

"Tapi hubungannya baik-baik saja Pak (dengan Megawati)," lanjut Nana.

"Baik-baik saja," ujar Jokowi menjawab dan semakin melebarkan senyumnya dengan menatap ke arah Nana. 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya