Berita

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP, Djarot Saiful Hidayat/RMOL

Politik

Pak Prabowo, Kada PDIP Sudah Pasti Dukung Efisiensi dan MBG

RABU, 12 FEBRUARI 2025 | 16:04 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Seluruh kepala daerah terpilih dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dipastikan mendukung kebijakan efisiensi pemerintahan Prabowo Subianto hingga program makan bergizi gratis (MGB).

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto usai memberikan pidato pembekalan kepada seluruh kepala daerah PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu, 12 Februari 2025.

Dukungan tersebut diberikan dengan catatan bahwa efisiensi anggaran dilakukan dengan mempertimbangkan skala prioritas.


"Kami memberikan dukungan atas kebijakan itu. Tentu saja (dengan syarat) skala prioritas agar sektor-sektor produktif untuk rakyat itu dikedepankan," kata Hasto.

Komitmen ini sudah ditunjukkan beberapa kepala daerah dari PDIP yang telah menyatakan dukungannya terhadap program makan bergizi gratis (MBG).

"Misalnya (kepala daerah) dari Kota Surabaya siap mendukung kebijakan makan gratis. Tidak hanya melibatkan dari daerah, tetapi juga bagaimana UMKM, warung-warung rakyat dapat berkontribusi, itu suatu masukan yang sangat positif dari kepala daerah PDIP," ujarnya.

Dalam pembekalan kali ini, PDIP memberikan arahan agar kepala daerah tidak hanya memikirkan soal anggaran dalam upaya membangun wilayah.

"Kita berbicara suatu ide-ide besar tentang bagaimana Indonesia bisa berdaulat, berdikari dalam kebudayaan dengan cara-cara kita, bahkan imajinasi, imajinasi yang kita ajarkan," demikian Hasto.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya