Berita

Pelatih PSMS Medan, Nil Maizar/Ist

Olahraga

Aman Dari Degradasi, PSMS Medan Tetap Targetkan Kemenangan di Kandang Sriwijaya FC

MINGGU, 09 FEBRUARI 2025 | 18:55 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

PSMS Medan tetap mengincar kemenangan pada pertandingan menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, Senin, 10 Februari 2025.

Pada pertandingan ini, Sriwijaya wajib menang demi menjaga asa bertahan di Liga 2, sementara PSMS sudah memastikan tiket musim depan.

PSMS Medan tampil dominan di babak playoff degradasi dengan mencatat empat kemenangan beruntun. Tim asuhan Nil Maizar memimpin Grup H dengan 12 poin, setelah kemenangan telak 4-0 atas Nusantara United di laga sebelumnya. Sang pelatih memastikan seluruh pemain dalam kondisi siap tempur. 

"Pemain dalam keadaan sehat wal afiat. Secara fisik, taktik, teknik, dan mental, seperti biasa untuk pertandingan besok menghadapi Sriwijaya, kita sudah siap. Tidak ada pemain yang cedera. Mudah-mudahan Allah selalu memberkati kita, dan kita bisa mendapatkan hasil yang maksimal," ujar Nil Maizar dalam konferensi pers, Minggu, 9 Februari 2025.

Meski sudah lolos, PSMS tetap berambisi mengamankan poin penuh untuk memperpanjang rekor lima kemenangan beruntun sebelumnya, termasuk di babak pendahuluan.

"Kita selalu ingin tampil maksimal di setiap pertandingan. Walaupun sudah menang empat kali, di dua laga terakhir ini kita tetap ingin menang agar tim ini bisa tampil konsisten di babak playoff degradasi," tambahnya.

Berada di peringkat kedua dengan 6 poin, Sriwijaya FC dalam situasi genting. Tim asuhan Hendri Susilo wajib menang untuk membuka peluang lolos ke Liga 2 musim depan.

Nil Maizar mewaspadai kebangkitan Sriwijaya FC yang sebelumnya menang 3-0 atas Nusantara United dan mengalahkan Persikota. 

"Sriwijaya tim bagus. Anak-anak muda mereka punya potensi yang bagus dan harus diwaspadai. Mereka pasti ingin menang, dan kita juga ingin menang. Jadi pertandingan besok pasti seru. Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar," tegasnya.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Soal Olok-olok Partai Gelora, MKD Sudah Periksa Pelapor Mardani

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:38

Ronaldo Mundur dari Pencalonan Presiden CBF, Ini Alasannya

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:20

12.104 Personel dan 167 Pos Disiapkan Polda Sumut untuk Pengamanan Idulfitri

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:59

Soal Penggeledahan Kantor bank bjb, Dedi Mulyadi: Ini Hikmah untuk Berbenah

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:46

Redam Keresahan Masyarakat Soal MinyaKita, Polres Tegal Lakukan Sidak

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:35

Polemik Pendaftaran Cabup Pengganti, Ini yang Dilakukan KPU Pesawaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:17

PHK Jelang Lebaran Modus Perusahaan Curang Hindari THR

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:59

Dapat Tawaran Main di Luar Negeri, Shafira Ika Pilih Fokus Bela Garuda

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:39

Mendagri Soroti Jalan Rusak dan Begal saat Rakor Kesiapan Lebaran di Lampung

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:26

Siapkan Bantuan Hukum, Golkar Jabar Masih Sulit Komunikasi dengan Ridwan Kamil

Jumat, 14 Maret 2025 | 02:33

Selengkapnya