Berita

Ketua Umum Perhimpunan Advokat Indonesia – Suara Advokat Indonesia (Peradi SAI), Juniver Girsang/Ist

Hukum

Juniver Desak Pembentukan DAN Buntut Ribut Hotman Vs Razman

JUMAT, 07 FEBRUARI 2025 | 17:02 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Keributan pengacara Razman Nasution dan Hotman Paris di ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Utara sebagaimana viral di media sosial telah mencoreng citra advokat. Apalagi dalam video yang beredar luas, salah satu advokat rekan Razman sampai naik ke atas meja hingga berteriak membuat gaduh.

Merespons peristiwa tersebut, Ketua Umum Perhimpunan Advokat Indonesia – Suara Advokat Indonesia (Peradi SAI), Juniver Girsang mendorong organisasi advokat yang menaungi keduanya menggelar sidang etik hingga mengusut kemungkinan terjadinya perbuatan pidana.

"Perbuatan mereka sudah tidak dapat ditolerir. Perbuatan, tingkah laku, sikap dan ucapan beberapa advokat itu telah merendahkan dan merongrong kewibawaan, martabat, dan kehormatan profesi advokat dan badan peradilan," kata Juniver dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 7 Februari 2025.

Untuk menghindari hal serupa, Juniver mendorong pembentukan Dewan Advokat Nasional (DAN) dan Dewan Kehormatan Pusat Bersama (DKPB) untuk menindak para advokat yang tidak menjaga kehormatan profesi.

"Tidak bosan-bosan saya mengimbau untuk segeralah semua organisasi advokat bersatu," lanjutnya.

Juniver mengatakan, DAN telah diusulkan sejak akhir tahun 2024 saat beberapa organisasi advokat dan lembaga masyarakat sipil mendorong Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan RI (Kemenko Polhukam RI) membahas Rancangan Peraturan Presiden tentang Dewan Advokat Nasional.

"DAN bukan saja telah menjadi kebutuhan, namun keharusan demi menjaga marwah dan martabat advokat sehingga profesi ini kembali dicintai dan berharga di depan penegak hukum dan masyarakat," tandasnya.

Populer

Besar Kemungkinan Bahlil Diperintah Jokowi Larang Pengecer Jual LPG 3 Kg

Selasa, 04 Februari 2025 | 15:41

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Prabowo Harus Pecat Bahlil Imbas Bikin Gaduh LPG 3 Kg

Senin, 03 Februari 2025 | 15:45

Bahlil Gembosi Wibawa Prabowo Lewat Kebijakan LPG

Senin, 03 Februari 2025 | 13:49

Pengamat: Bahlil Sengaja Bikin Skenario agar Rakyat Benci Prabowo

Selasa, 04 Februari 2025 | 14:20

PDIP: Pemecatan Ubedilah adalah Upaya Pembungkaman KKN Jokowi

Jumat, 31 Januari 2025 | 10:11

Pria Tanpa Identitas Bunuh Diri Usai Terjun Bebas dari Lantai 5 Mal Ciputra

Selasa, 28 Januari 2025 | 22:33

UPDATE

Dasco Heran Tatib DPR jadi Melebar

Jumat, 07 Februari 2025 | 15:38

Anggaran IKN Diblokir, Istana: Pemerintah Tetap Komitmen Lanjutkan Pembangunan

Jumat, 07 Februari 2025 | 15:30

IKN Sudah Selesai, Mangkrak!

Jumat, 07 Februari 2025 | 15:22

Tinggalkan Eropa, Bek Timnas Indonesia Pilih Terbang ke Jepang

Jumat, 07 Februari 2025 | 15:07

Menhan Sjafrie: DPN dalam Proses Finalisasi Struktur dan Tata Kerja Organisasi

Jumat, 07 Februari 2025 | 14:58

Dasco: Tatib DPR Hanya Berfungsi sebagai Pengawasan dan Rekomendasi bagi Pemerintah

Jumat, 07 Februari 2025 | 14:54

PHR Percepat Produksi Minyak Lewat Pengembangan Metode Steamflood

Jumat, 07 Februari 2025 | 14:46

Sudah Tepat Prabowo Setop Anggaran IKN

Jumat, 07 Februari 2025 | 14:37

Pimpin Sidang Perdana DPN, Prabowo Tekankan Vitalnya Aspek Pertahanan Negara

Jumat, 07 Februari 2025 | 14:21

BI Bantu Dongkrak Penjualan UMKM Rumah Tenun Mutiara Songket Aceh

Jumat, 07 Februari 2025 | 14:19

Selengkapnya