Berita

Banjir merendam ruas jalan di Jakarta/Ist

Nusantara

Jakarta Bisa Tiru Belanda Halau Banjir

SENIN, 03 FEBRUARI 2025 | 02:02 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Banjir yang merendam puluhan Rukun Tetangga (RT) di Jakarta pada akhir Januari 2025 membuat lumpuh berbagai ruas jalan. 

Menanggapi kondisi tersebut, Wakil Ketua Komisi D DPRD Jakarta, Muhammad Idris menekankan pentingnya pengendalian air laut sebagai bagian dari strategi mitigasi banjir yang lebih efektif.

Idris menyampaikan bahwa Jakarta dapat meniru sistem pengelolaan air yang diterapkan di Belanda. Negara tersebut memiliki kanal khusus untuk mengalirkan air ke laut serta talud penahan tanah di pesisir guna mengatur keluar masuknya air laut.

“Bagaimana kita menyerap pembangunan yang ada di negara Belanda. Di sana memiliki kali (sungai) yang memang punya aliran air yang khusus untuk dipompa ke laut,” kata Idris dikutip dari laman DPW Nasdem DKI Jakarta, Senin 3 Februari 2025.

Idris mengungkapkan, meskipun Jakarta tersedia berbagai pompa air, namun aliran air hujan dan kiriman dari hulu tetap sulit dikendalikan saat air laut pasang. 

Oleh karena itu, Idris menegaskan bahwa pengendalian air laut harus menjadi prioritas utama dalam upaya mengatasi banjir di Jakarta.

“Saya pastikan bahwa dinas terkait harus bisa mengendalikan air laut terlebih dahulu. Jika itu sudah bisa diatur dengan baik, maka air hujan yang turun ke Jakarta bisa lebih mudah dikelola,” ujar Idris.

Lebih lanjut, Idris juga menyoroti peran penting Dinas Sumber Daya Air (SDA) dan Dinas Lingkungan Hidup (LH) dalam penanganan banjir. 

Menurutnya, meskipun pembangunan waduk telah membantu, namun jumlah waduk yang ada masih belum cukup untuk menyelesaikan permasalahan banjir secara menyeluruh.


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya