Berita

Utusan Khusus Presiden, Zita Anjani (tengah)/Ist

Bisnis

Zita Anjani Deal dengan UN Tourism, Pariwisata Indonesia Siap Mendunia

SELASA, 28 JANUARI 2025 | 17:24 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Dalam upaya memperkuat posisi Indonesia sebagai destinasi wisata kelas dunia, Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata bertemu dengan Sekretaris Jenderal Organisasi Pariwisata Dunia Perserikatan Bangsa-Bangsa (UN Tourism) di Madrid, Spanyol, beberapa waktu lalu.

Pertemuan strategis ini membahas kolaborasi pengembangan desa wisata Indonesia sekaligus strategi pemasaran pariwisata Indonesia di kawasan Timur Tengah.

“Desa wisata adalah tulang punggung pariwisata berkelanjutan Indonesia. Dengan bekerja sama dengan UN Tourism, kami yakin desa-desa ini tidak hanya mampu mengangkat ekonomi lokal tetapi juga menjadi ikon wisata global,” ujar Utusan Khusus Presiden, Zita Anjani dalam keterangannya, Selasa, 28 Januari 2025.

Kerja sama ini akan mencakup program pelatihan untuk pelaku pariwisata lokal, peningkatan infrastruktur digital di desa wisata, hingga kampanye pemasaran terpadu untuk menarik wisatawan Timur Tengah, yang dikenal dengan potensi belanja tinggi dalam sektor pariwisata.

Dalam pertemuan tersebut, Sekjen UN Tourism menyambut baik inisiatif ini dan menyatakan siap serta bangga menjadi mitra dalam membawa keunikan desa wisata Indonesia ke panggung dunia.

Kerja sama ini juga akan membuka jalan bagi pertemuan lanjutan yang berfokus pada investasi pariwisata berkelanjutan serta peluang promosi di pameran pariwisata internasional yang akan datang.

“Dengan kolaborasi ini, Indonesia optimis memperkuat posisinya sebagai pemimpin dalam pariwisata berkelanjutan sekaligus membuka peluang baru di pasar wisatawan global,” tutup Zita Anjani.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya