Berita

Bus Transjakarta/Ist

Nusantara

Asyik, Transjakarta Berlakukan Tarif Rp0 ke Ragunan hingga Ancol

SELASA, 28 JANUARI 2025 | 12:32 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

PT Transjakarta antusias menyambut momen libur panjang yang berlangsung hingga 29 Januari 2025. 

Masyarakat dapat bepergian dengan mudah menggunakan Transjakarta karena sudah tersedia beberapa rute yang terkoneksi ke tempat-tempat wisata yang ada di Jakarta.

Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Ayu Wardhani mengatakan, dukungan ini sekaligus upaya mewujudkan visi PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) dengan connecting the life of Jakarta.


“Transjakarta melayani 24 jam sehingga pelanggan tidak perlu khawatir jika ingin berwisata hingga malam hari,” ujar Ayu lewat keterangan resminya, Selasa 28 Januari 2025. 

Untuk menuju wisata Ancol, pelanggan dapat menggunakan koridor 5 (Kampung Melayu - Ancol), rute 5D (Cililitan Ancol), dan rute Non BRT 7U (Cibubur - Ancol) untuk menuju ke Ancol, Jakarta Utara.

Sementara untuk ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII), pelanggan dapat menggunakan rute Non BRT 7D (TMII - Pancoran) untuk bisa sampai di TMII, Jakarta Timur.

Lalu untuk mengunjungi Monas, pelanggan dapat menggunakan Koridor 1 (Blok M - Kota), Koridor 2 (Pulo Gadung - Monumen Nasional), Koridor 3 (Kalideres - Monas Via Veteran), rute 5C (Cililitan - Juanda), rute 7F (Kampung Rambutan -Juanda via Cempaka Putih), rute Non BRT 1A (Pantai Maju - Balai Kota), dan rute 14A (Monumen Nasional - Jakarta International Stadium).

Selanjutnya menuju Pantai Indah Kapuk (PIK), pelanggan dapat mengakses Transjakarta dengan rute 1A (Pantai Maju - Balai Kota) untuk bisa menuju PIK, Jakarta Utara.

Kemudian menuju Kota Tua, pelanggan dapat menggunakan koridor 1 (Blok M - Kota), Koridor 12 (Tanjung Priok - Pluit), rute 3H (Stasiun Pesing - Pluit), rute Non BRT 1A (Pantai Maju - Balai Kota) , rute 12A (Pelabuhan Kaliadem - Kota), dan rute 12B (Pluit - Senen) menuju Kota Tua.

Terakhir menuju Ragunan, pelanggan dapat menggunakan layanan Transjakarta koridor 6 (Ragunan- Galunggung), rute 6A (Ragunan - Balai Kota Via Kuningan), rute 6B (Ragunan - Balai Kota Via Semanggi), rute 6V (Ragunan - Senayan Bank DKI), dan rute Non BRT 7E (Kp. Rambutan - Ragunan) untuk sampai di Ragunan.

Selain itu, pelanggan Transjakarta juga dapat menggunakan layanan wisata Transjakarta dengan rute BW1 (Sejarah Jakarta), BW2 (Monas Explorer) , BW3 (Pencakar Langit), dan BW 9 (Kota Tua - PIK).

“Untuk layanan wisata Transjakarta, pelanggan dikenakan tarif nol rupiah atau gratis,” ucapnya.

Ayu menambahkan, warga dapat mengunduh aplikasi TJ yang sudah tersedia diperangkat berbasis iOS maupun Android untuk mendapatkan informasi terkini terkait layanan Transjakarta lainnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Presiden Prabowo Minta Fokus Pengelolaan SDA untuk Kesejahteraan Rakyat

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:15

BMKG: Cuaca Ekstrem Efek Samping OMC adalah Kekeliruan Sains

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:58

Kasus Penjual Es Gabus di Kemayoran Disorot DPR

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:54

Berikut Tiga Kesimpulan RDPU DPR soal Kasus Hogi Minaya

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:35

Disanksi Disiplin, Serda Heri Minta Maaf dan Peluk Pedagang Es Gabus

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:29

Pemuda dan Aktivis Mahasiswa Ingin Dilibatkan dalam Tim Reformasi Polri

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:20

Raja Juli Pantas Masuk Daftar List Menteri yang Harus Diganti

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Kacamata Kuda Hukum Positif

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Thomas Djiwandono Tegaskan Tidak Ada Cawe-cawe Prabowo

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:33

Lomba Menembak TSC Panglima Kopassus Cup 2026 Resmi Dibuka

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:22

Selengkapnya