Berita

Roket Starship milik SpaceX terlihat setelah diluncurkan dari Pulau Padre Selatan dekat Brownsville, Texas, AS pada Kamis, 16 Januari 2025/Reuters

Dunia

Roket Starship SpaceX Meledak Sampai Ganggu Lalu Lintas Penerbangan

JUMAT, 17 JANUARI 2025 | 13:08 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sebuah roket Starship milik SpaceX hancur di ruang angkasa beberapa menit setelah diluncurkan dari Texas pada hari Kamis waktu setempat, 16 Januari 2025. 

Ledakan itu memicu gangguan pada lalu lintas penerbangan di atas Teluk Meksiko. Pesawat yang melintas di zona itu diminta mengubah arah guna menghindari puing-puing yang jatuh dari Starship. 

Menurut laporan Reuters, kontrol misi SpaceX kehilangan kontak dengan Starship yang membawa muatan uji pertama berupa satelit tiruan tanpa awak, delapan menit setelah lepas landas dari fasilitas roket Texas Selatannya pada pukul 17.38 waktu setempat. 

Sebuah video menunjukkan bola-bola cahaya oranye melesat di langit di atas ibu kota Haiti, Port-au-Prince, meninggalkan jejak asap di belakangnya.

"Kami kehilangan semua komunikasi dengan pesawat itu. Pada dasarnya itu memberi tahu kami bahwa ada anomali dengan tahap atas," kata Manajer Komunikasi SpaceX Dan Huot, yang mengonfirmasi bahwa pesawat itu hilang beberapa saat kemudian. 

Terakhir kali tahap atas Starship gagal adalah pada Maret tahun lalu, saat memasuki kembali atmosfer Bumi di atas Samudra Hindia, tetapi jarang sekali kecelakaan SpaceX yang menyebabkan gangguan besar pada lalu lintas udara.

Di Bandara Internasional Miami, beberapa penerbangan dibatalkan. Berdasarkan catatan penerbangan dari situs web pelacakan FlightRadar24, puluhan penerbangan komersial dialihkan ke bandara lain atau mengubah jalur untuk menghindari potensi serpihan. 

Kegagalan peluncuran Starship terjadi sehari setelah Blue Origin, perusahaan antariksa milik pendiri miliarder Amazon Jeff Bezos, berhasil meluncurkan roket raksasa New Glenn ke orbit untuk pertama kalinya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya