Berita

Sandy Permana/Net

Hukum

Pembunuh Aktor Sandy Permana Diduga Tetangganya

SENIN, 13 JANUARI 2025 | 20:55 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pelaku pembunuhan aktor, Sandy Permana, diduga merupakan tetangganya. 

Hal itu berdasar dari hasil penyelidikan yang dilakukan oleh Polres Metro Bekasi 

"Iya, warga sekitar (pelakunya), dugaannya begitu (tetangganya)" kata Kasatreskrim Polres Metro Bekasi, Kompol Onkoseno Grandiaso Sukahar kepada wartawan Senin, 13 Januari 2025.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, mengatakan Sandy sempat berkelahi, sebelum akhirnya ditemukan tewas. 

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, mengatakan Sandy sempat berkelahi, sebelum akhirnya ditemukan tewas. 

"Ada saksi yang melihat ada seorang laki-laki yang sedang berkelahi dengan korban," kata Ade.

Kendati demikian, penyidik terus melakukan pencarian pelaku dengan mengumpulkan sejumlah bukti.

Seperti diketahui, pemain serial Mak Lampir, Sandy Permana,  ditemukan tewas dengan luka bacok di tubuhnya. Jasadnya ditemukan warga di dekat rumahnya, di Jalan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Minggu, 12 Januari 2025.

Korban semula ditemukan bersimbah darah oleh tetangga rumahnya. Saat ditemukan, Sandy masih dalam keadaan bernyawa, namun bersimbah darah. Dia kemudian sempat pingsan saat dibawa ke rumah sakit terdekat.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya