Berita

Ilustrasi/Foto: Mind ID

Bisnis

Holding BUMN Pertambangan Ini Incar Hilirisasi di Sektor Batu Bara

JUMAT, 10 JANUARI 2025 | 08:45 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Hilirisasi harus berjalan seiring dengan industrialisasi. 

Direktur Utama MIND ID, Hendi Prio Santoso mengatakan,  MIND ID, sebagai holding industri pertambangan BUMN, telah menunjukkan komitmennya terhadap program hilirisasi.

Namun, ia merasa khawatir terkait rendahnya tingkat serapan bahan baku oleh industri manufaktur dalam negeri.

Meski hilirisasi tambang terus mengalami perkembangan signifikan, Hendi menekankan pentingnya penguatan sektor industri untuk mengoptimalkan nilai tambah (value added) di Indonesia.

"Jadi tentunya kami sangat mendukung tumbuhnya iklim perindustrian manufaktur yang membuat barang produk jadi dan kami menyatakan komitmen dan kesiapan kami untuk bisa memasok bahan baku bagi industri manufaktur yang akan dibangun di bumi Indonesia," kata Hendi dalam agenda MINDialogue di Jakarta, dikutip Jumat 10 Januari 2025. 

"Tentunya sangat sayang apabila bahan baku yang sudah kita siapkan itu tidak terjadi value added lebih lanjut di Indonesia," tambahnya. 

Tak cuma hilirisasi di sektor mineral, MIND ID juga berencana mengembangkan hilirisasi batu bara di Indonesia.

Rencana tersebut masih dalam prototype di laboratorium. 

"Saat ini masih dalam prototipe di lab, tapi sudah dimungkinkan dan akan gali bagaimana sinergi PT Timah, PT Bukita Asam Tbk (PTBA) bisa kita lakukan, karenan polysilicon, dari silika dikombine derivatif dar PTBA," ungkap Hendi. 

MIND ID dikabarkan akan melantai di bursa saham melalui pelaksanaan pencatatan saham perdana atau (initial public offering/IPO) dalam waktu dekat.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Emak-emak Antarkan Tahanan "Jokowi dan Iriana" ke KPK

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:17

Permainan Jokowi Terbaca Prabowo dan Megawati

Selasa, 25 Februari 2025 | 18:01

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Mengapa KPK Keukeuh Tidak Mau Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi?

Selasa, 25 Februari 2025 | 08:02

Selain Kasus Minyak, Perusahaan Anak Riza Chalid Juga Terkait Kasus Jiwasraya

Sabtu, 01 Maret 2025 | 21:50

UPDATE

Puasa Rasa Sejati

Selasa, 04 Maret 2025 | 05:25

Sumber Global Energy Gugat Danka ke Pengadilan

Selasa, 04 Maret 2025 | 05:14

Jauhkan Pertamina dari Kepentingan Partai

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:58

Warga Berebut Gunungan di Tengah Puasa Ramadan

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:42

Menerjang Banjir

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:28

TelkomMetra dan Sipajak Dukung Transformasi Perpajakan Digital

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Seorang Pria Gantung Diri di Basement Gedung Ombudsman

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:30

Ahok Berupaya Lempar Bola Panas ke Erick Thohir

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:03

Ini Respons Mabes Polri soal Kemewahan Keluarga Kapolda Kalsel

Selasa, 04 Maret 2025 | 02:45

Selengkapnya