Berita

Sheikh Abdul Aziz Al Thani di di Istana Merdeka, Jakarta pada Rabu, 8 Januari 2025/RMOL

Politik

Investor Qatar: Proyek 1 Juta Unit Hunian Rakyat Bakal Profesional

RABU, 08 JANUARI 2025 | 15:33 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dokumen memorandum of understanding (MoU) kerja sama proyek perumahan baru saja ditandatangani antara pemerintah dengan investor Qatar di Istana Merdeka, Jakarta pada Rabu, 8 Januari 2025.

Investor Qatar yang diwakili oleh Sheikh Abdul Aziz Al Thani menandatangani MoU bersama Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Maruarar Sirait dan disaksikan Presiden Prabowo Subianto.

Kepada awak media, Al Thani memperkenalkan diri sebagai perwakilan dari investor yang akan berinvestasi pada pembangunan 1 juta unit perumahan rakyat.


"Saya seorang investor dan grup saya akan datang untuk berinvestasi di Indonesia, dalam perumahan sosial untuk rakyat," ujarnya.

Al Thani berjanji proyek kerja sama ini akan berjalan secara profesional dan berhasil atas dukungan dari Presiden Prabowo Subianto dan menteri terkait.

"Jadi kami akan mengerjakannya dengan sangat profesional dengan semua grup saya di belakang saya. Jadi saya berharap dengan dukungan Presiden dan semua orang di sini, Tuan Hashim, para menteri, bahwa kita dapat berhasil dalam hal ini," tegasnya.

Dia mengutip pesan Emir Qatar, Tamim bin Hamad Al-Thani agar memperkuat hubungan dengan Indonesia melalui kerja sama di semua sektor kehidupan.

"Jadi kami mendukung di semua sektor, dan salah satu sektornya adalah sektor bisnis," tambahnya.

Turut hadir dalam acara penandatanganan MoU yakni adik Prabowo Hashim Djojohadikusumo, Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, Menteri Investasi dan Hilirisasi/BKPM Rosan Perkasa Roeslani, Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Fahri Hamzah, dan Wakil Menteri Luar Negeri Anis Matta.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya