Berita

Performa Robert Lewandowski mulai digerogoti usia/Net

Sepak Bola

Lewandowski Mulai Uzur, Saatnya Barcelona Cari Pengganti

KAMIS, 26 DESEMBER 2024 | 18:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Performa Barcelona yang tersendat belakangan ini dinilai tak lepas dari menurunnya ketajaman Robert Lewandowski. Tampaknya Barcelona memang sudah harus mencari pengganti Lewandowski yang sudah tak muda lagi.

Barcelona hanya menang sekali dalam lima laga terakhir di LaLiga. Salah satu sebab buruknya performa Barcelona dalam beberapa laga terakhir adalah tumpulnya lini depan. Lewandowski yang biasanya bisa diandalkan jadi mesin gol seolah kehilangan taji.

Meski sudah mencetak 16 gol di LaLiga, Lewandowski cuma bisa bikin 2 gol dalam 6 laga terakhir saat performa Blaugrana jeblok. Pada dua laga terakhir, Lewandowski bahkan membuang banyak peluang emas. Akibatnya Barcelona kalah beruntun dari Leganes 0-1 dan Atletico Madrid 1-2.

Sialnya, Barcelona hampir tak punya opsi ujung tombak selain Lewandowski. Skuad Barcelona banyak diisi pemain yang berposisi alami sebagai sayap.

Kubu Barcelona tampaknya harus mulai sadar tak bisa terus-terusan bergantung kepada Lewandowski. Mengingat penyerang asal Polandia tersebut sudah berusia 36 tahun.

Tak bisa dipungkiri, umur tampaknya sudah mulai menggerogoti ketajaman Lewandowski, seperti yang terlihat di dua laga terakhir. Kebugaran Lewandowski tentu menurun seiring bertambahnya usia. 

Bursa transfer musim dingin bisa menjadi solusi Barcelona untuk menemukan mesin gol baru. Nama-nama striker andal seperti Viktor Gyokeres dan Erling Haaland sempat dikaitkan dengan Barcelona.

Namun menilik dari kondisi keuangan Barcelona saat ini, kedua penyerang papan atas ini sulit untuk merapat. El Barca tampaknya harus mencari target transfer lain dengan harga yang lebih murah.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya