Berita

Ketua Umum PP Persis, Ustaz Jeje Zaenudin/Ist

Hukum

Persis Dukung Mabes Polri Awasi Kasus Penembakan Siswa SMK

KAMIS, 28 NOVEMBER 2024 | 07:56 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis) mendukung langkah Mabes Polri untuk mengusut tuntas kasus penembakan GR (17), siswa SMKN 4 Semarang atas oleh oknum anggota Polrestabes Semarang Aipda RZ.

Mabes Polri diketahui telah menurunkan Divisi Profesi dan Keamanan (Divpropam) serta Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) untuk mengasistensi dan mengawasi penyelidikan kasus penembakan tersebut.

"Semoga dapat terungkap secara jujur dan transparan apa yang sebenarnya terjadi," kata Ketua Umum PP Persis, Ustaz Jeje Zaenudin dalam keterangannya, Kamis, 28 November 2024.


Lebih lanjut, Ustaz Jeje mengatakan, transparansi dan penegakan hukum yang tegas jika ternyata terjadi pelanggaran oleh oknum anggota polisi sangat dinanti  masyarakat.

Terutama oleh keluarga korban yang merasakan langsung dampak kehilangan anggota keluarganya.

Transparansi penanganan kasus, kata Ustaz Jeje, sekaligus untuk membuktikan komitmen Polri sebagai institusi pelindung dan pelayan masyarakat yang selama ini sudah banyak diapresiasi.

"Masyarakat merasa resah dengan beberapa kejadian yang terus berulang-ulang, oknum anggota Polri yang menggunakan senjata api secara sewenang-wenang menghilangkan nyawa warga negara yang tidak bersalah," kata Ustaz Jeje.

Ia berharap Polri mampu meningkatkan sistem dan mekanisme pengawasan dan pendisiplinan para anggotanya secara lebih komprehensif.

"Sehingga tidak ada lagi kasus pelanggaran yang sangat merugikan masyarakat dan merusak wibawa institusi Polri itu sendiri," pungkas Ustaz Jeje.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya