Berita

Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional Sudarnoto Abdul Hakim dianugerahi Lifetime Achievement/Ist

Dunia

Vokal Suarakan Isu Palestina, Sudarnoto Abdul Hakim Raih Lifetime Achievement

MINGGU, 24 NOVEMBER 2024 | 19:41 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Atas komitmen dan kontribusinya dalam menyuarakan keadilan dan kemerdekaan untuk Palestina, Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional Sudarnoto Abdul Hakim dianugerahi Lifetime Achievement dari kampus UHAMKA. 

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Rektor UHAMKA Gunawan Suryoputro di acara puncak Tasyakuran Milad ke-67 UHAMKA pada Sabtu, 23 November 2024.  

Menurut Rektor UHAMKA, Sudarnoto telah memberikan kontribusi besar bagi kampus tersebut, persyarikatan Muhammadiyah dan juga Negara dan Bangsa Indonesia. 

Dikatakan bahwa Sudarnoto tidak lelah menyuarakan dan memberikan perhatian serius terhadap situasi kemanusiaan di Palestina yang saat ini menghadapi genosida dari Israel. 

"Karena itu, sudah sepantasnya beliau mendapatkan penghargaan ini. Hal ini bersesuaian dengan salah satu tagline Uhamka yaitu Compassion,” ujarnya.

Sudarnoto merasa haru dan syukur atas penghargaan Lifetime Achievement Award yang didapatkannya. 

"Penghargaan Lifetime Achievement award ini merupakan sebuah penghargaan yang sangat membanggakan bagi saya atas upaya-upaya yang telah saya lakukan dalam membela dan ikut memperjuangkan Palestina. Penghargaan ini sebetulnya terlalu besar dibandingkan dengan apa yang sudah dan sedang saya lakukan untuk Palestina," kata dia.

Dirinya berharap perjuangan atas hak hak kemerdekaan rakyat Palestina terus disuarakan dan UHAMKA menjadi perguruan tinggi terdepan dalam melakukan aksi-aksi kemanusiaan yang nyata. 

"Saya benar-benar mengapresiasi Rektor dan seluruh jajaran pimpinan UHAMKA atas penghargaan ini. Insya Allah UHAMKA menjadi perguruan tinggi yang kuat berada di garda depan untuk membela dan membantu kemanusiaan dan kemerdekaan Palestina," kata Ketua MUI itu

Penghargaan Lifetime Achievement Award diberikan kepada tokoh-tokoh yang diyakini telah memberikan dedikasi luar biasa dan kontribusi seumur hidup dalam perjuangan dan dukungan tanpa henti untuk bangsa Indonesia. 

Bentuk penghargaan yang diberikan berupa piala, plakat, dan emas 10 gram edisi khusus yang secara khusus diberikan sebagai apresiasi dan penghargaan. Penghargaan ini juga diberikan karena apa yang selama ini diperjuangkan sejalan dengan tagline Uhamka yaitu Integrity (integritas), Trust (kepercayaan), dan Compassion (kepedulian).

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya