Berita

Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Uni Emirat Arab (UEA), Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ), di Istana Kepresidenan UEA, Abu Dhabi, Sabtu, 23 November 2024/Ist

Dunia

Prabowo Apresiasi Ajakan UEA Kolaborasi Bantu Kemanusiaan di Gaza

MINGGU, 24 NOVEMBER 2024 | 09:03 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pertemuan digelar antara Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Uni Emirat Arab (UEA), Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ), di Istana Kepresidenan UEA, Abu Dhabi, Sabtu, 23 November 2024.

Pada kesempatan itu, Prabowo menyampaikan apresiasinya kepada UEA atas kontribusinya dalam membantu warga Gaza dan ajakan mereka untuk melibatkan tim kesehatan Indonesia di rumah sakit lapangan Rafah.

"Dalam banyak hal kami sudah bekerja sama dengan baik. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih dalam rangka memberi bantuan kemanusiaan (di Gaza), UEA mengundang kami dan tim kesehatan kami dengan rumah sakit lapangan di Rafah, Gaza,” ujar Prabowo kepada MBZ.

Presiden RI yang baru dilantik Oktober lalu itu balik mengundang UEA untuk memperkuat kerja sama dengan Indonesia di bidang ketahanan pangan.

"Prioritas saya dalam pemerintah yang saya pimpin ke depan adalah terutama untuk menjamin keamanan dan ketahanan pangan," kata dia.

Selain ketahanan pangan, Prabowo juga menekankan pentingnya ketahanan energi dan hilirisasi sebagai fokus pemerintah depan.

Presiden UEA pada gilirannya menyoroti berbagai pencapaian dalam hubungan kedua negara. Dikatakan bahwa pertumbuhan perdagangan nonmigas antara UEA dan Indonesia mencapai 12 persen pada tahun 2023, dengan nilai sekitar 4,6 miliar dolar AS.

MBZ optimistis target perdagangan senilai 10 miliar dolar AS dapat tercapai melalui implementasi perjanjian kerja sama ekonomi komprehensif dan penggunaan mata uang lokal dalam transaksi bilateral.

Dia juga membicarakan kerjasama strategi di sektor energi terbarukan, aksi iklim, kecerdasan buatan, pendidikan, dan keamanan pangan.

“Ini semua memastikan bahwa kita hari ini berangkat dari fondasi yang kokoh. Insya Allah kita akan lebih memperkuat pondasi ini, memperluas cakupan bidang kerja yang sama, dan mempergunakan setiap peluang yang tersedia,” pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya