Berita

Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Uni Emirat Arab (UEA), Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ), di Istana Kepresidenan UEA, Abu Dhabi, Sabtu, 23 November 2024/Ist

Dunia

Prabowo Apresiasi Ajakan UEA Kolaborasi Bantu Kemanusiaan di Gaza

MINGGU, 24 NOVEMBER 2024 | 09:03 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pertemuan digelar antara Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Uni Emirat Arab (UEA), Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ), di Istana Kepresidenan UEA, Abu Dhabi, Sabtu, 23 November 2024.

Pada kesempatan itu, Prabowo menyampaikan apresiasinya kepada UEA atas kontribusinya dalam membantu warga Gaza dan ajakan mereka untuk melibatkan tim kesehatan Indonesia di rumah sakit lapangan Rafah.

"Dalam banyak hal kami sudah bekerja sama dengan baik. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih dalam rangka memberi bantuan kemanusiaan (di Gaza), UEA mengundang kami dan tim kesehatan kami dengan rumah sakit lapangan di Rafah, Gaza,” ujar Prabowo kepada MBZ.

Presiden RI yang baru dilantik Oktober lalu itu balik mengundang UEA untuk memperkuat kerja sama dengan Indonesia di bidang ketahanan pangan.

"Prioritas saya dalam pemerintah yang saya pimpin ke depan adalah terutama untuk menjamin keamanan dan ketahanan pangan," kata dia.

Selain ketahanan pangan, Prabowo juga menekankan pentingnya ketahanan energi dan hilirisasi sebagai fokus pemerintah depan.

Presiden UEA pada gilirannya menyoroti berbagai pencapaian dalam hubungan kedua negara. Dikatakan bahwa pertumbuhan perdagangan nonmigas antara UEA dan Indonesia mencapai 12 persen pada tahun 2023, dengan nilai sekitar 4,6 miliar dolar AS.

MBZ optimistis target perdagangan senilai 10 miliar dolar AS dapat tercapai melalui implementasi perjanjian kerja sama ekonomi komprehensif dan penggunaan mata uang lokal dalam transaksi bilateral.

Dia juga membicarakan kerjasama strategi di sektor energi terbarukan, aksi iklim, kecerdasan buatan, pendidikan, dan keamanan pangan.

“Ini semua memastikan bahwa kita hari ini berangkat dari fondasi yang kokoh. Insya Allah kita akan lebih memperkuat pondasi ini, memperluas cakupan bidang kerja yang sama, dan mempergunakan setiap peluang yang tersedia,” pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya