Berita

Kemenag dan BWI Gelar Waqf Run 2024/Net

Nusantara

Ajak Warga Olahraga sambil Beramal, Kemenag dan BWI Gelar Waqf Run 2024

SABTU, 23 NOVEMBER 2024 | 07:22 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Badan Wakaf Indonesia (BWI) bersama Kementerian Agama (Kemenag) RI, dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI bersinergi mengajak masyarakat berolahraga sambil berwakaf dalam acara Wakaf dan Zakat Fun Run (Waqf Run) 2024. 

Acara yang akan digelar di Jakarta pada 22 Desember 2024 itu mengusung tema “Sehat Bersama, Wakaf dan Zakat untuk Sesama, demi Mewujudkan Indonesia Emas 2045”. 

Ketua BWI, sekaligus Dirjen Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag, Kamaruddin Amin mengatakan, acara ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan partisipasi masyarakat dalam wakaf dan zakat.

Menurutnya, acara ini merupakan sebuah inovasi untuk mengajak masyarakat berkontribusi wakaf melalui cara yang menyenangkan.

“Wakaf dan Zakat adalah dua instrumen besar untuk kesejahteraan umat. Dengan kolaborasi lintas lembaga, kami yakin kesadaran masyarakat akan semakin meningkat, sekaligus memperkuat ekosistemnya di Indonesia” ujar Kamaruddin dalam konferensi pers di Auditorium H.M. Rasjidi, Kemenag, dikutip Sabtu 23 November 2024. 

Kamaruddin berharap melalui acara ini, masyarakat dapat lebih sadar dan berpartisipasi dalam program wakaf. Ia menekankan bahwa wakaf tidak memerlukan jumlah besar sehingga setiap orang, dengan kemampuan masing-masing, dapat berkontribusi.

“Anda bisa berwakaf hanya seharga secangkir kopi, 10 ribu, atau 20 ribu. Tidak harus menunggu kaya,” tambahnya.

Ia juga menjelaskan keunikan wakaf yang bersifat abadi dan manfaatnya yang terus mengalir, menjadi tabungan akhirat yang bernilai besar. Hingga saat ini, dana wakaf uang yang terkumpul secara nasional telah mencapai Rp2,9 triliun. Angka tersebut mencerminkan optimisme terhadap Gerakan Indonesia Berwakaf, yang merupakan program prioritas nasional.

Ketua Panitia Wakaf Fun Run 2024, Wahyu Muryadi mengatakan acara ini menargetkan peserta sebanyak 1.500 orang dengan biaya kontribusi pendaftaran sebesar Rp. 150.000,- (termasuk berwakaf minimal Rp50.000). 

Acara ini akan dilengkapi dengan berbagai perlengkapan menarik bagi peserta, termasuk BIB Number, jersey eksklusif, medali istimewa bagi para finisher, serta race bag untuk mendukung kebutuhan selama kegiatan.

Waqf Run 2024 akan dimeriahkan oleh berbagai hiburan musik, permainan interaktif, dan kegiatan seru lainnya. 

Waqf Run 2024 tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga platform untuk memperkuat sinergi berbagai lembaga, seperti BWI, Baznas, LKS PWU, serta kementerian/ lembaga terkait seperti Kemenkeu, OJK, Bank Indonesia, dan Kementerian ATR/BPN.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya