Berita

CEO Nuon Aris Sudewo/Ist

Bisnis

Anak Usaha Telkom Sabet 2 Penghargaan BBMA

RABU, 20 NOVEMBER 2024 | 04:10 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Nuon Digital Indonesia (Nuon) yang merupakan anak perusahaan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berhasil meraih dua penghargaan prestisius pada ajang BUMN Branding & Marketing Award (BBMA) tahun ke-12.

Nuon berhasil menyabet penghargaan Gold Winner untuk kategori Brand Strategy Excellence serta The Best Chief Marketing Officer - Corporate Marketing Performance. Penghargaan ini diterima langsung CEO Nuon Aris Sudewo dalam acara yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

BUMN Branding & Marketing Award merupakan penganugerahan apresiasi dan pengakuan terhadap perusahaan BUMN dan anak usaha BUMN dalam mengoptimalkan potensi branding dan marketing yang berperan tidak hanya sebagai penggerak utama perekonomian nasional, tetapi juga sebagai wajah representatif bangsa di tingkat internasional. Penghargaan ini diselenggarakan oleh BUMN Track dan didukung oleh DMID.


CEO Nuon Aris Sudewo mengungkapkan rasa bangga dan terima kasihnya atas penghargaan ini yang merupakan hasil dari kerja keras seluruh tim.

“Terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada Nuon. Keberhasilan ini tidak lepas dari dedikasi seluruh tim yang selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk para pelanggan dan stakeholders. Kami berkomitmen untuk terus berinovasi, memperkaya pengalaman hiburan digital, dan mendukung perkembangan industri hiburan digital di Indonesia,” ungkap Aris dalam keterangan yang diterima redaksi, Selasa, 19 November 2024.

Penerimaan penghargaan ini merupakan bukti dari dedikasi Nuon dalam merancang strategi branding yang inovatif dan relevan dengan kebutuhan pasar. Melalui pendekatan yang dinamis dan berorientasi pada tren, Nuon sukses membangun brand image yang kuat.

“Kami akan terus berupaya menyajikan konten dan layanan digital yang berkualitas untuk memenuhi kebutuhan pengguna. Nuon bertekad untuk selalu berinovasi, menghadirkan ide-ide segar yang dapat memberikan pengalaman digital terbaik, dan mendorong perkembangan industri kreatif yang lebih inklusif dan berkelanjutan di Tanah Air,” tutup Aris.

Keberhasilan Nuon dalam memenangkan dua penghargaan sekaligus pada acara BUMN Branding & Marketing Award merupakan wujud nyata Nuon untuk terus berinovasi dan memberikan customer experience yang terbaik bagi para pelanggan dan stakeholders.

Ke depannya, Nuon berkomitmen untuk terus mengoptimalkan potensi branding dan marketing untuk berkontribusi dalam mendukung perkembangan industri kreatif dan menghadirkan berbagai pengalaman digital terbaik untuk masyarakat Indonesia.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Tujuh Kader Baru Resmi Masuk PSI, Mayoritas Eks Nasdem

Sabtu, 31 Januari 2026 | 18:11

Penanganan Hukum Tragedi Pesta Pernikahan di Garut Harus Segera Dituntaskan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:34

Kata Gus Yahya, Dukungan Board of Peace Sesuai Nilai dan Prinsip NU

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:02

Pertamina Bawa Pulang 1 Juta Barel Minyak Mentah dari Aljazair

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:29

Penegakan Hukum Tak Boleh Mengarah Kriminalisasi

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:11

Kementerian Imipas Diminta Investigasi Rutan Labuan Deli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:07

Ekonomi Indonesia 2026: Janji vs Fakta Daya Beli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:21

Gus Yahya: 100 Tahun NU Tak Pernah Berubah Semangat dan Idealismenya!

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:07

Australia Pantau Serius Perkembangan Penyebaran Virus Nipah

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:57

Mundur Massal Pimpinan OJK dan BEI, Ekonom Curiga Tekanan Berat di Pasar Modal

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:52

Selengkapnya