Berita

Anggota Komisi III DPR Fraksi Demokrat Hinca Pandjaita saat fit and proper test Capim KPK/Repro

Politik

Demokrat Bongkar Capim KPK Ibnu Basuki Pernah Larang Kasus e-KTP Diliput

SELASA, 19 NOVEMBER 2024 | 16:42 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Capim KPK) Ibnu Basuki Widodo dikuliti saat uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR RI, Jakarta, Selasa 19 November 2024.

Anggota Komisi III DPR Fraksi Demokrat Hinca Pandjaitan mengatakan, Ibnu Basuki pernah menghalangi wartawan melakukan peliputan sidang kasus korupsi e-KTP tahun 2017 lalu.

"Saudara calon sangat populer di mata wartawan seluruh Indonesia. Saat itu saudara sebagai hakim melarang peliputan sidang yang berat itu, salah satunya kasus korupsi e-KTP," kata Hinca. 

Hinca lantas mempertanyakan sikap Ibnu Basuki apakah dilakukan berdasarkan prosedur kehakiman yang berlaku atau karena alasan pribadi.

"Atau tidak perlukah media menjadi bagian dari cara kita penegakan hukum ini," imbuh Hinca.

Namun sayangnya, Ibnu Basuki tidak sempat menjawab pertanyaan Hinca tersebut.

Ibnu menjadi satu dari 10 Capim KPK yang mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR. Mereka adalah Agus Joko Pramono, Ahmad Alamsyah Saragih, Djoko Poerwanto, Fitroh Rohcahyanto, Ida Budhiati, Johanis Tanak, Michael Rolandi Cesnanta Brata, Poengky indarti, dan Setyo Budiyanto.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya