Berita

Presiden Prancis Emmanuel Macron/Net

Dunia

Macron Dukung Keputusan AS Izinkan Ukraina Pakai Rudal ATACMS

SELASA, 19 NOVEMBER 2024 | 12:50 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Keputusan Amerika Serikat untuk mengizinkan Ukraina memakai rudal jarak jauh diapresiasi oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Dalam sebuah pernyataan di sela-sela KTT G20 Brasil, Macron menilai keputusan itu sudah sangat bagus untuk merespons kehadiran pasukan Korea Utara di Rusia.  

"Itu adalah keputusan yang benar-benar bagus," ujarnya, seperti dimuat Reuters pada Selasa, 19 November 2024.

"Saya memahami bahwa hal itu juga dipicu oleh perubahan besar dalam konflik yang tidak boleh diremehkan, yaitu masuknya pasukan Korea Utara bersama Rusia di wilayah yang merupakan tanah Eropa," kata dia lagi.

Sementara Biden sendiri belum berbicara secara terbuka tentang langkah tersebut.

Seorang pejabat AS telah mengonfirmasi bahwa Washington sekarang akan mengizinkan Kyiv menggunakan rudal jarak jauh Army Tactical Missile System (ATACMS) yang dipasok Amerika untuk menyerang wilayah Rusia.

Perubahan tersebut memusatkan perhatian pada sekutu lain yang memasok rudal jarak jauh ke Ukraina, terutama rudal Storm Shadow milik Inggris-Prancis.

Kanselir Jerman Olaf Scholz masih belum mengizinkan rudal Taurus canggih negaranya dikirim ke Ukraina untuk digunakan menyerang Rusia.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

TNI dan Satgas PKH Garda Terdepan Tegakkan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:30

Rumah Ridwan Kamil Digeledah Pertama di Kasus bank bjb, Ini Sebabnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:24

Kelakar Prabowo Soal Jaksa Agung yang Absen di Bukber Rektor

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:15

KPK Sita Deposito Hingga Bangunan di Kasus Korupsi bank bjb

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:51

Legislator PDIP Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak di MA

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:35

Terus Bertumbuh, Ketua Komisi VI Apresiasi Kinerja Antam

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:09

Hormati KPK, bank bjb Pastikan Kegiatan Bisnis Tetap Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:08

Pejabat bank bjb dan Agensi Sepakat Markup Iklan, Begini Modusnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:07

Sri Mulyani: Penurunan Penerimaan Pajak Tak Perlu Didramatisasi

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:58

Perdana Prabowo Undang Rektor Seluruh Indonesia ke Istana

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:54

Selengkapnya