Berita

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Yuke Yurike/Ist

Nusantara

MRT Bundaran HI-Kota Beroperasi 2027

JUMAT, 15 NOVEMBER 2024 | 02:18 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Kementerian Perhubungan memastikan pembangunan Proyek Mass Rapit Transport( MRT) Jakarta Fase 2-A sesuai target.

Hingga kini, progres pekerjaan MRT Jakarta Fase 2-A sudah mencapai 63,75 persen. Pelaksanaan program tersebut berjalan dengan lancar.

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Yuke Yurike mengaku optimistis MRT Jakarta Fase 2-A sudah bisa dioperasionalkan pada 2027 hingga 2029.


"Kami optimis," kata Yuke dikutip dari laman resmi DPRD DKI Jakarta, Jumat 15 November 2024.

Total keseluruhan proyek tersebut mencapai 5,8 kilometer dari Bundaran HI sampai Kota. Proyek MRT Jakarta Fase 2A tersebut terbagi menjadi beberapa ruas pengerjaan.

Yakni CP-201, Bundaran HI-Harmoni dengan progres 63,30 persen  dan CP 202, Harmoni-Mangga Besar dengan progres 20,72 persen.

Kemudian, CP 203- Kota dengan total progres 40 persen. Sebanyak 7 stasiun dibangun pada Proyek MRT Jakarta Fase-2A.

Stasiun Thamrin akan menjadi stasiun terpanjang milik MRT Jakarta, yaitu  sepanjang 440  meter dan memiliki  delapan pintu masuk.

Selain itu, Stasiun Thamrin juga menjadi stasiun integrasi untuk koridor Timur-Barat dan Utara-Selatan. Meski relatif pendek, MRT Jakarta Fase 2A ini cukup rumit.

Pasalnya, di proyek itu juga banyak menemukan artefak-artefak bersejarah serta benda-benda cagar budaya.





Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Presiden Prabowo Minta Fokus Pengelolaan SDA untuk Kesejahteraan Rakyat

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:15

BMKG: Cuaca Ekstrem Efek Samping OMC adalah Kekeliruan Sains

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:58

Kasus Penjual Es Gabus di Kemayoran Disorot DPR

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:54

Berikut Tiga Kesimpulan RDPU DPR soal Kasus Hogi Minaya

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:35

Disanksi Disiplin, Serda Heri Minta Maaf dan Peluk Pedagang Es Gabus

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:29

Pemuda dan Aktivis Mahasiswa Ingin Dilibatkan dalam Tim Reformasi Polri

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:20

Raja Juli Pantas Masuk Daftar List Menteri yang Harus Diganti

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Kacamata Kuda Hukum Positif

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Thomas Djiwandono Tegaskan Tidak Ada Cawe-cawe Prabowo

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:33

Lomba Menembak TSC Panglima Kopassus Cup 2026 Resmi Dibuka

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:22

Selengkapnya