Berita

Deklarasi dukungan KSPSI Pembaruan Jakarta kepada pasangan Cagub-Cawagub DKJ, Pramono Anung (Mas Pram)-Rano Karno (Bang Doel) pada Rabu, 13 November 2024/Ist

Politik

Dipimpin Jumhur, Ratusan Buruh Dukung Pram-Rano di Pilkada Jakarta

RABU, 13 NOVEMBER 2024 | 19:48 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Ratusan buruh dari sejumlah organisasi yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Pembaruan Jakarta, mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Cagub-Cawagub DKJ, Pramono Anung (Mas Pram)-Rano Karno (Bang Doel) pada Rabu, 13 November 2024.

Deklarasi dukungan yang digelar di Kampung Buaran, Cakung, Jakarta Timur itu, juga dihadiri oleh ratusan warga dari sekitar Cakung. 

Mereka langsung menyambut dengan sorak sorai ketika MC meneriakan yel yel menang satu putaran untuk pasangan Pramono Anung-Rano Karno.


Ketua Umum KSPSI Pembaruan Moh Jumhur Hidayat yang mengenal dekat semasa sama-sama menjadi aktivis di ITB berjuang untuk demokrasi dan kesejahteraan rakyat di era tahun 80an menilai, Pramono Anung yang pernah menjadi pejabat dari pimpinan DPR RI hingga Sekretaris Kabinet orangnya tertib, tidak menyalahgunakan jabatan, dan tidak banyak bicara.

Untuk pilgub, menurut Jumhur, dukungan KSPSI diserahkan kepada daerah (DPD), dan pilkada kepada DPC.

Ia mendukung penuh keputusan DPD KSPSI Jakarta mendukung pasangan Pramono Anung-Rano Karno.

"Saya yakin kalau Mas Pram jadi gubernur akan tertib memperjuangkan kesejahteraan warga Jakarta," tegas Jumhur seraya mengajak massa buruh dan warga memenangkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno satu putaran dalam Pilgub DKJ.

Ketua DPD KSPSI Pembaruan Jakarta Syamsul Bahri dalam sambutannya mengatakan, keputusan KSPSI mendukung pasangan Pramono-Rano Karno bukan asal pilih tetapi sudah melalui kajian yang mendalam.

"Kami melihat Bang Doel semasa menjabat Wagub hingga menjabat Pj. Gubernur Banten selalu berpihak kepada buruh. Itulah alasan kenapa kami mendukung Mas Pram dan Bang Doel," jelasnya.

Dukungan dari KSPSI Pembaruan itu disambut gembira Tim Pemenangan Pramono Anung-Rano Karno.

"27 November, jaga TPS, mari kita menangkan Mas Pram dan Bang Doel satu putaran," kata Dono Prasetyo, Tim Relawan Pemenangan Pramono Anung - Rano Karno.

Deklarasi dukungan kepada pasangan Pramono Anung-Rano Karno itu diawali dengan konvoi ratusan buruh dari kantor LEM KSPSI Cakung menuju lokasi sembari meneriakan yel-yel.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya