Berita

Gubernur Lemhannas, Ace Hasan Syadzily/Net

Nusantara

Papua dan Aceh Rawan Konflik, Gubernur Lemhannas Pesan Pilkada Harus Jurdil

RABU, 13 NOVEMBER 2024 | 12:31 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas), mendeteksi bahwa Provinsi Aceh dan Papua masuk dalam kategori rentan konflik di Pilkada serentak 2024. 

Ini sebagaimana juga pemetaan dari Bawaslu, Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI, dan Polri.

Demikian disampaikan Gubernur Lemhanas Ace Hasan Syadzily, dalam rapat kerja dengan Komisi I DPR RI di komplek parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu 13 November 2024.

"Berdasarkan pemetaan Bawaslu, BSSN, Bais TNI dan Polri masih relatif banyak provinsi dan kabupaten/kota yang berada dalam kerentanan tinggi menjelang Pilkada serentak 2024, khususnya di wilayah Aceh dan 4 provinsi di Papua, serta di tingkat kabupaten/kota," ungkap Ace.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar ini menyebut, kondisi tersebut dapat menyebabkan konflik vertikal dan horizontal di masyarakat.

"Kondisi ini dapat melahirkan konflik vertikal maupun horizontal di masyarakat," ujarnya.

Atas dasar itu, Ace pun mendorong pentingnya melakukan deteksi dini, serta antisipasi dan pencegahan dari penyelenggaraan Pemilu dan semua pemangku kepentingan.

"Agar Pilkada tidak hanya berjalan secara luber dan jurdil, tetapi juga melahirkan pemimpin dan kualitas demokrasi yang semakin meningkat," tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya