Berita

Mardani Ali Sera/Ist

Politik

Soal Usulan Pemilu Tiap 10 Tahun, Mardani Singgung Budaya Meritokrasi

JUMAT, 01 NOVEMBER 2024 | 16:50 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Usulan agar pemilihan umum (Pemilu) digelar setiap 10 tahun sekali ditanggapi Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera.

Menurutnya, permasalahan utama bukan pada durasi waktu antara pemilu, melainkan kualitas demokrasi dan pelaksanaan pemilu itu sendiri.

"Kalau demokrasinya rusak, kita malah akan mendapat hasil buruk dan harus bertahan dengan itu selama 10 tahun. Maka, yang penting adalah membangun budaya merit system di kalangan elite," ujar Mardani lewat akun X miliknya, Jumat 1 November 2024.

Ia menekankan bahwa tokoh-tokoh yang kapabel sangat berperan dalam memajukan daerah. Oleh karena itu, partai politik (parpol) memiliki tanggung jawab besar untuk melahirkan calon pemimpin.

"Tugas parpol, juga harus melahirkan calon pemimpin berkualitas dan itu dimulai dari rekrutmen calon anggota," pungkas Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.

Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR dari Fraksi Nasdem, Muslim Ayub mengusulkan agar Pemilu digelar per 10 tahun. Usulan itu disampaikannya dalam rapat dengar pendapat umum (RDPU) di Baleg DPR terkait lanjutan pembahasan Program Legislasi Nasional (Prolegnas), Rabu 30 Oktober 2024.

Dia berpendapat bahwa siklus pemilu lima tahunan merupakan waktu yang sebentar. Sedangkan untuk maju di Pemilu membutuhkan modal tak sedikit. Minimal, untuk maju caleg membutuhkan biaya di atas Rp20 miliar.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

UPDATE

Indonesia Butuh Banyak Dokter Spesialis Jantung

Jumat, 01 November 2024 | 19:59

Pembangunan Tol Jagoratu 2025 Diyakini Tingkatkan Kunjungan Pariwisata dan Ekonomi Sukabumi

Jumat, 01 November 2024 | 19:49

Polisi Geledah Kementerian Komdigi

Jumat, 01 November 2024 | 19:34

Fraksi PKS Dorong Perubahan RUU Perikanan dan UU Kelautan

Jumat, 01 November 2024 | 19:30

Suswono Jangan Recoki Parpol Lain

Jumat, 01 November 2024 | 19:23

Prabowo Makan Malam dengan Ridwan Kamil, Pengamat: Bentuk Nyata Dukungan

Jumat, 01 November 2024 | 18:30

Polres Sukabumi Tangkap Gunawan "Sadbor" Terkait Judi Online

Jumat, 01 November 2024 | 18:06

Halal Kulture Market Potensi Lahirkan Ekosistem Muslim Muda

Jumat, 01 November 2024 | 18:02

Aji Assul Diingatkan untuk Konsisten Melawan Rezim Matakali

Jumat, 01 November 2024 | 17:52

Israel Bombardir Kamp Pengungsi Gaza Tengah, 47 Tewas

Jumat, 01 November 2024 | 17:35

Selengkapnya