Berita

Pabrik terigu/Dok. TRGU

Bisnis

Prospek Cerah, TRGU Tingkatkan Kapasitas Penyimpanan hingga 45 Persen

SENIN, 28 OKTOBER 2024 | 10:30 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Produsen tepung olahan gandum, PT Cerestar Indonesia Tbk kembali meningkatkan kapasitas penyimpanan (silo) gandum hingga 45 persen.

Direktur Utama Cerestar Indonesia Indra Irawan dalam keterangannya yang dikutip Senin 28 Oktober 2024 mengatakan, penambahan kapasitas silo ini merupakan langkah terpadu yang dilakukan Perusahaan seiring dengan peningkatan kapasitas produksi tepung terigu. 

Pada kuartal ketiga tahun ini, Perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia dengan kode TRGU ini telah menambahkan kapasitas produksi tepung terigu yang dikelola oleh anak usahanya, PT Harvestar Flour Mills. 

Dengan penambahan kapasitas produksi sebesar 600 metrik ton (MT) pe hari, dari sebelumnya 1.600 MT per hari, total kapasitas produksi kini menjadi 2.200 MT per hari.

Bisnis tepung terigu masih menunjukkan prospek yang menjanjikan seiring dengan meningkatnya konsumsi produk olahan gandum di Indonesia. 

TRGU, yang fokus pada produk olahan gandum untuk manusia serta segmen bahan pakan ternak, melihat bahwa cerahnya prospek bisnis ini didukung oleh sentimen positif dari program pemerintah baru yang berpotensi menguntungkan bagi para produsen makanan, termasuk produk makanan hewani.

Untuk mendorong pertumbuhan kinerja yang semakin meningkat, TRGU tengah fokus meningkatkan diversifikasi produk. Perusahaan melihat bahwa produk bahan pakan ternak memiliki potensi besar untuk bertumbuh, karena pangsa pasarnya dua kali lebih besar dibandingkan produk tepung terigu yang selama ini menjadi bisnis utama TRGU.

Sampai dengan Semester I-2024, TRGU berhasil membukukan pertumbuhan penjualan hingga 20 persen YoY, di mana pertumbuhan ini didukung oleh segmen bahan pakan ternak. 

Selain itu, dengan sudah mulai beroperasinya kapasitas tambahan di Harvestar Flour Mills, akan mendorong penjualan dari tepung terigu di akhir kuartal 2024 ini. 

Perusahaan yang berlokasi di Gresik, Jawa Timur, ini optimis target pertumbuhan pendapatan sebesar 10 persen di tahun 2024 akan bisa dicapai.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya