Berita

Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto kompak menaiki kendaraan Maung bersama Menteri Pertahanan Letjen (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin usai acara memorandum serah terima jabatan di Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat pada Selasa, 22 Oktober 2024/Humas Kemhan.

Politik

Sertijab Menhan

Prabowo dan Sjafrie Sjamsoeddin Kompak Naik Maung

SELASA, 22 OKTOBER 2024 | 18:39 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Presiden RI ke-8 Prabowo Subianto kompak menaiki kendaraan Maung bersama Menteri Pertahanan Letjen (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin usai acara memorandum serah terima jabatan (sertijab) di Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat pada Selasa, 22 Oktober 2024.

Prabowo dan Sjafrie sebelumnya telah mengikuti serangkaian acara diantaranya pemberian penghormatan kebesaran, penyerahan memorandum dari Prabowo yang sebelumnya menjabat sebagai Menhan ke Sjafrie.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan cendera mata.


Di akhir acara, keduanya secara bersama-sama menaiki kendaraan Maung produksi PT Pindad dari Kemhan menuju Istana Negara.

Masyarakat yang berada di sekitar jalan yang dilalui Prabowo dan Sjafrie pun antusias menyapa, baik warga sipil maupun dari kalangan TNI yang hadir.

“Pak Prabowo! Pak Presiden!” sapaan teriak warga ke Prabowo.

Seperti diketahui, Sjafrie memiliki kedekatan yang berarti dengan Prabowo bahkan sejak muda.

Kedekatan antara Prabowo dan Sjafrie pada masa itu pernah ditunjukkan dalam beberapa foto yang dibagikan Sjafrie di akun media sosial pribadi instagramnya @sjafrie_sjamsoeddin.

Bahkan, dalam salah satu foto tersebut, Prabowo dan Sjafrie muda nampak duduk berdampingan.

Selepas lulus dari Akademi Militer pada 1974, Sjafrie bersama Presiden Prabowo juga bersama-sama masuk Korps Baret Merah Komando Pasukan Sandi Yudha atau Kopassus.

Kedua prajurit ini bahkan juga bersama-sama pernah bertugas dalam operasi militer penting, salah satunya di Timor-Timur

Sebelum menjabat sebagai Menhan, Sjafrie pernah mengisi jabatan sebagai Asisten Teritorial (Aster) Kepala Staf Umum (Kasum) TNI, Staf Ahli (Sahli) Panglima TNI, Koordinator Staf Ahli (Koorsahli) Panglima TNI, Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI (2002), dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Departemen Pertahanan (2005–2010). Departemen Pertahanan (Dephan) sejak 6 November 2008 berganti nama menjadi Kementerian Pertahanan (Kemenhan) RI.

Selepas pensiun sebagai prajurit pada 2010, Sjafrie langsung dipercaya membantu pemerintahan, antara lain selama periode kedua pemerintahan Presiden Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai Wakil Menteri Pertahanan (2010–2014), kemudian sebagai Asisten Menteri Pertahanan bidang Manajemen Pertahanan (2019–2024).

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya