Berita

Presiden Joko Widodo saat meresmikan gedung Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah) di Kompleks Kawasan Industri Aceh (KIA) Ladong, Kecamatan Mesjid Raya, Aceh Besar/Ist

Politik

Resmikan Gedung Amanah, Jokowi Puji Kreativitas Pemuda Aceh

SELASA, 15 OKTOBER 2024 | 19:56 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Presiden Joko Widodo hadir langsung meresmikan gedung Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat (Amanah) di Kompleks Kawasan Industri Aceh (KIA) Ladong, Kecamatan Mesjid Raya, Aceh Besar.

Presiden Jokowi yang sempat mengunjungi sejumlah karya dari anak muda Aceh, memuji berbagai kreativitas dan inovasi yang dipresentasikan di Gedung Amanah.

"Hari ini saya sangat kagum atas inovasi dan kreativitas anak muda di Aceh yang saya lihat sangat luar," ucap Jokowi.

Di atas panggung peresmian, Jokowi memamerkan sejumlah karya yang dihasilkan oleh anak muda Aceh, salah satunya kerajinan tangan tas yang dirinya perlihatkan dan puji-puji atas kualitasnya.

Jokowi yakin bahwa produksi tas asal Aceh tersebut tak kalah bersaing dengan brand ternama dunia yang memiliki nilai jual tinggi di pasaran.

"Tas ini hanya 600rb barang sebagus ini, garapannya sangat rapi, desain ukirannya sangat bagus dalamnya sangat rapi coba harganya dinaikan, saya yakin masih akan banyak yang beli," tuturnya.

Dengan semakin berkembangnya Amanah, Jokowi yakin ini akan menjadi lompatan besar dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi khususnya di wilayah Aceh.

"Kesempatan kerja akan terbuka dan nilai tambah akan meningkat yang berarti pertumbuhan ekonomi Aceh akan naik drastis," tuturnya.

Di lain sisi, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan menyampaikan rasa terimakasih atas apresiasi yang diberikan Presiden Jokowi terhadap anak muda Aceh.

Menurut Budi, peresmian ini sekaligus momen sejarah bagi segenap pemuda Aceh karena bisa berinteraksi langsung Presiden Jokowi.

"Ini momen bersejarah bagi anak muda Aceh karena bisa berinteraksi langsung, kapanpun bapak ke Aceh, anak muda Aceh akan selalu menerima dan mengoptimalkan fasilitas ini, semoga ini menjadi amal jariah," pungkasnya.

Sebagai informasi, Amanah diinisiasi oleh Badan Intelijen Negara (BIN) yang bekerjasama dengan Kementerian PUPR dan Pemerintah Daerah Provinsi Aceh.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya