Berita

Presiden terpilih, Prabowo Subianto

Politik

Kabarnya Ketua MA Syarifuddin Ikut Dipanggil Prabowo

SELASA, 15 OKTOBER 2024 | 15:32 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Beredar kabar Ketua Mahkamah Agung (MA) Muhammad Syarifuddin ikut dipanggil oleh Presiden terpilih, Prabowo Subianto di kediaman pribadinya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Senin, 14 Oktober 2024.

Kabarnya, Syarifuddin masuk ke kediaman Prabowo bersama dengan Ketua DPD RI Sultan Najamuddin pada pukul 18.30 WIB.

Belum diketahui dalam rangka apa Syarifuddin mendatangi kediaman Prabowo.


Syarifuddin sendiri akan segera purna tugas pada 17 Oktober 2024 ini.

Untuk penggantinya akan digelar pemilihan Ketua MA pada Rabu besok, 16 Oktober 2024.

Puluhan tokoh mulai merapat ke kediaman Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, sejak Senin sore, 14 Oktober 2024 hingga hari ini.

Mereka disinyalir dipanggil Prabowo untuk membahas pos kementerian di pemerintahan Prabowo-Gibran yang akan dilantik pada 20 Oktober 2024.

Pantauan di lokasi, sejumlah tokoh yang sudah merapat ke kediaman Prabowo di antaranya, aktivis HAM, Natalius Pigai; politisi PAN, Yandri Susanto; Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, politisi Gerindra, Fadli Zon; Maruarar Sirait.

Kemudian ada politisi Golkar, Nusron Wahid, Bahlil Lahadalia; politisi PKB, Saifullah Yusuf dan Abdul Kadir Karding; Ketum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono; Sekjen Demokrat, Teuku Riefky Harsya, Tito Karnavian, hingga Ketum PKB, Muhaimin Iskandar.

Ada pula Yusril Ihza Mahendra, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Muti, dan beberapa tokoh lain yang disinyalir dari kalangan profesional.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Indeks Persepsi Korupsi RI Tetap Rendah, Padahal Rajin Nangkap Koruptor

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:17

Adu Prospek Sesi II: BNBR-BRMS-BUMI, Mana yang Lebih Tangguh?

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:11

Sandiaga Uno: Jangan Masuk Politik karena Uang

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:06

Grup Bakrie Jadi Sorotan, Saham DEWA dan BRMS Pimpin Pergerakan di Sesi Siang

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:56

Angkot Uzur Tak Boleh Lagi Wara Wiri di Kota Bogor

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:53

BNBR Fluktuatif di Sesi I: Sempat Bertahan di Rp230, Kini Menguji Level Support Rp200

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:48

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Sufmi Dasco Tegaskan Pilpres Tetap Dipilih Rakyat Langsung

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:35

Ekspor Ekonomi Kreatif RI Catat Tren Positif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:29

Aplikasi jadi Subsektor Tertinggi Investasi Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:16

Selengkapnya