Berita

Anies Baswedan/Ist

Politik

Prabowo Panggil Calon Menteri, Anies Sibuk Isi Diskusi

SENIN, 14 OKTOBER 2024 | 20:20 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil sejumlah tokoh ke kediamannya di Jalan Kertanegara nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin sore, 14 Oktober 2024.

Tokoh-tokoh yang datang ini digadang-gadang sebagai kandidat menteri. Dari sekian banyaknya tokoh yang hadir, tidak nampak Anies Baswedan.

Anies yang menjadi rival Prabowo di Pilpres 2024 sempat disebut-sebut bakal masuk daftar kabinet. Namun eks Capres Koalisi Perubahan itu sepertinya lebih nyaman di luar pemerintahan.


Meskipun kalah Pilpres 2024 dan gagal kembali mencalonkan diri sebagai calon gubernur dalam Pilkada Jakarta, tak membuat nama Anies Baswedan redup.

Gubernur Jakarta periode 2017-2022 itu justru semakin aktif berkegiatan. Walau tidak lagi menjabat sebagai pejabat publik, Anies kini makin sering terlihat mengisi seminar. Seperti yang dilakukan padanya Minggu kemarin, 13 Oktober 2024 di Universitas Merdeka Madiun.

"Terima kasih kepada Universitas Merdeka Madiun yang telah mengundang dan menghidupkan semangat diskusi di lingkungan kampus," kata Anies lewat akun X resminya, Senin 14 Oktober 2024.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu melanjutkan, diskusi seperti ini sangat penting untuk membuka wawasan dan memperkuat komitmen bersama dalam menjaga demokrasi.

"Semoga semangat ini terus tumbuh dan menginspirasi lebih banyak generasi muda untuk terlibat aktif memperkuat demokrasi kita," tandas Anies.

Kehadiran Anies di berbagai acara tampaknya masih menarik perhatian publik dan mendapat sambutan hangat dari para pendukungnya. Bagi banyak orang, Anies tetap menjadi sosok yang menginspirasi meskipun tidak lagi berada di panggung politik.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya