Berita

Situs Gunung Padang/Ist

Nusantara

Kontroversi Gunung Padang: Perdebatan Panjang di Dunia Arkeolog

JUMAT, 11 OKTOBER 2024 | 22:20 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Keberadaan Gunung Padang yang merupakan situs megalitikum di Cianjur, Jawa Barat, telah menjadi perhatian masyarakat dunia.

Situs ini dianggap memiliki potensi untuk mengubah pemahaman kita tentang sejarah peradaban manusia, khususnya di wilayah Nusantara. Namun klaim ini tidak luput dari kontroversi.

Hal ini disampaikan Peneliti BRIN, Prof Danny Hilman Natawidjaja saat menjadi narasumber dalam diskusi Ikatan Alumni Teknik Geologi (IAGL) Institut Teknologi Bandung bertema  "Situs Gunung Padang: Kenapa Kontroversi" yang disiarkan melalui kanal YouTube, Jumat malam 11 Oktober 2024.

"Gunung Padang ini mulai kita teliti sejak tahun 2011 sampai tahun 2014. Kemudian berproses panjang sampai akhirnya kita bisa mempublikasikan Gunung Padang ini dengan cukup detail yang diterbitkan di in archaeological prospection journal," kata Danny seperti dikutip redaksi.

Salah satu puncak drama dalam perjalanan penelitian Gunung Padang adalah saat publikasi ilmiah hasil penelitian ini ditarik kembali oleh publisher. 

"Retraction ini katanya atas desakan beberapa orang atau ahli yang anonim," jelas Danny.

Menurutnya, penolakan terhadap temuan yang menantang keyakinan ilmiah yang mapan bukanlah hal baru dalam sejarah ilmu pengetahuan. Banyak penemuan penting diragukan karena dianggap bertentangan dengan pandangan dominan. 

Penting untuk dicatat bahwa Gunung Padang bukanlah satu-satunya warisan besar Nusantara yang belum sepenuhnya dipahami atau dieksplorasi. Banyak situs lainnya mungkin menyimpan rahasia yang dapat merevolusi pemahaman kita tentang sejarah nenek moyang bangsa Indonesia.

Penarikan publikasi ilmiah dari hasil riset Gunung Padang bukan hanya merupakan serangan terhadap para penulisnya, tetapi juga terhadap bangsa Indonesia secara keseluruhan. 

"Gunung Padang bukan sekedar kontroversi dua kelompok dengan interpretasi berbeda tapi masalah kita bersama karena terkait sejarah dan fakta yang benar tentang nenek moyang bangsa," tegas Danny.

Perjalanan Gunung Padang untuk mendapat pengakuan sebagai situs warisan dunia masih terus diperjuangkan. Gunung Padang mungkin masih menyimpan sejarah yang belum terungkap.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya