Berita

Produk UMKM Binaan Telkom/Ist

Bisnis

Program Nutrition Fact Rumah BUMN Telkom Dongkrak Daya Saing UMKM

SABTU, 05 OKTOBER 2024 | 01:59 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Dalam upaya mendukung kesadaran konsumen akan kesehatan makanan yang dikonsumsi, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui Rumah BUMN Telkom menyelenggarakan program Nutrition Fact yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Rumah BUMN Telkom sejak Maret 2024. 

Sepanjang 2024, program ini diikuti oleh 352 UMKM dengan lebih dari 680 produk yang berasal dari jenis makanan dan minuman yang berbeda-beda. Mulai dari, aneka kripik, sambal, kue kering, sampai dengan kacang-kacangan.

Pada beberapa tahun terakhir, kesadaran konsumen akan kesehatan termasuk kepada makanan yang dikonsumsi semakin tinggi. Tren ini disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah kemudahan mengakses informasi melalui internet mengenai makanan bergizi seimbang. 


Mengutip laporan dari International Food Information Council (IFIC) pada tahun 2023 menunjukkan bahwa 81 persen konsumen membaca label nutrisi sebelum membeli produk makanan.

Hal ini menunjukkan bahwa UMKM yang menyediakan label nutrition fact pada kemasan produknya tidak hanya memenuhi permintaan pasar. Akan tetapi, pelaku UMKM juga memperkuat kepercayaan konsumen dan meningkatkan daya saing produk. Hal ini juga ditegaskan oleh Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Nomor 26 Tahun 2021 mengenai pencantuman nutrition fact pada kemasan produk.

Salah satu testimoni dari UMKM yang terbantu akan pembuatan pelabelan nutrition fact pada kemasan produknya yaitu Pemilik Padma Herbal Ellida Pande, dari Rumah BUMN Telkom Kab. Tabanan, Bali  menyampaikan terima kasih Telkom atas kesempatan yang diberikan kepada Padma Herbal untuk meningkatkan kualitas dan daya saing produk Padma Herbal sehingga kami bisa bersaing dengan kompetitor lainnya. 

“Selain itu, dengan adanya program ini, Padma Herbal juga bisa menjangkau pasar secara luas bahkan sampai pasar internasional.” ujarnya dalam keterangan yang diterima redaksi, Jumat (4/10).

Senior General Manager Social Responsibility Center Telkom Hery Susanto menyatakan, Telkom terus mendorong peningkatan kelas UMKM Binaan dari berbagai aspek. 

“Salah satunya dengan pengadaan program nutrition fact yang diharapkan mampu membantu UMKM untuk memperoleh kepercayaan dari customer. Hal ini kami upayakan untuk mendorong peningkatan kualitas usaha yang dijalankan oleh UMKM Binaan sehingga mampu bersaing di pasar digital, nasional, bahkan di pasar internasional,” ucap Hery.

Program Nutrition Fact merupakan bentuk komitmen Telkom dalam berkontribusi pada peningkatan kesadaran konsumen akan makanan yang dikonsumsi dan sebagai bentuk dukungan Telkom untuk UMKM agar dapat senantiasa memperkuat kepercayaan konsumen dan meningkatkan daya saing produknya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya