Berita

Bus Paspampres yang menabrak pilar halte Transjakarta di Petamburan Jakarta Barat, pada Senin petang (30/9)./Net

Nusantara

Rem Blong, Bus Paspampres Nabrak Halte TJ di Jakbar

SELASA, 01 OKTOBER 2024 | 08:39 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Bus Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) mengalami kecelakaan tunggal di Petamburan Jakarta Barat, pada Senin petang (30/9).

Bagian kanan bus ringsek akibat menabrak Halte Transjakarta.

Asintel Danpaspampres, Kolonel Kav Herman Taryaman mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi pukul 16.45 WIB.

"Benar pada hari Senin tgl 30 September 2024 sekitar pukul 16.45 WIb telah terjadi Kecelakaan tunggal Bis Paspampres di Halte Busway Petamburan Jakarta, di mana bus Paspampres menabrak pilar Halte Trans Jakarta," kata Herman dalam pernyataan tertulis, Selasa (1/10). 

Lanjut Herman, kecelakaan tunggal terjadi diakibatkan karena rem kendaraan Blong.

"Saat itu jalan sedikit menurun, dan untuk menghindari tabrakan dengan kendaraan di depannya, maka sopir berinisiatif memasukkan kendaraannya ke jalur Busway karena sudah tidak terkendali sehingga Bus menabrak pilar Halte Busway," kata Herman.

Herman memastikan dalam insiden kecelakaan di atas tidak ada korban jiwa. Kendaraan bus mengalami rusak berat bagian depan.

"Sekitar pukul 19.00 WIB bus dapat dievakuasi untuk selanjutnya dibawa ke Mako Paspampres," kata Herman.

Atas kejadian ini, pihak Paspampres meminta maaf kepasa masyarakat.

"Kami juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat pengguna jalan atas insiden diatas, yang menyebabkan ketidaknyamanan dalam berlalu lintas karena kemacetan akibat dari kecelakaan," kata Herman.

Populer

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

Gibran Tidak Layak dan Tidak Boleh Dilantik Menjadi Wakil Presiden

Sabtu, 21 September 2024 | 08:09

UPDATE

Masuk Komite III DPD, Komeng Bakal Perjuangkan Hari Komedi Nasional

Selasa, 01 Oktober 2024 | 14:04

Kadis Pendidikan Polman Diduga Arahkan Guru Dukung Paslon Tertentu di Pilkada

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:57

KPU Harusnya Beberkan Rekam Jejak Dewan Bukan Umur

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:53

IKI Indonesia Naik ke Level 52,48 per September 2024

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:47

Iran Tolak Kirim Tentara ke Lebanon, Optimis Hizbullah Kuat Lawan Israel

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:46

Hilgers dan Reijnders Resmi Jadi WNI, Sepak Bola Nasional Makin Maju

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:44

Fokus Perjuangkan Hari Komedi, Komeng Ogah Jadi Pimpinan DPD

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:20

Kekayaan Melonjak, Mark Zuckerberg Resmi Gabung Klub 200 Miliar Dolar Bareng Elon Musk

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:18

BPOM Ancam Cabut Izin Kosmetik Overclaim, Influencer Juga Bakal Dipanggil

Selasa, 01 Oktober 2024 | 13:07

Korban Banjir Nepal Tembus 193 Orang

Selasa, 01 Oktober 2024 | 12:59

Selengkapnya