Berita

Calon Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 3, Rano Karno/Istimewa

Politik

Ini Janji Rano Karno untuk Warga Kampung Bayam

JUMAT, 27 SEPTEMBER 2024 | 06:45 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Calon Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 3, Rano Karno berjanji akan memprioritaskan warga Kampung Bayam untuk memiliki hunian yang layak.

"Mereka warga yang mesti diprioritaskan, jangan sampai pembangunan infrastruktur mengorbankan masyarakat," kata sosok yang akrab disapa Bang Doel itu usai dialog bersama Forum Purna Pejabat Pemprov DKI di Jakarta Selatan, Kamis (26/9).
 

Rano menyayangkan masalah kebijakan pemerintahan ini melibatkan bangunan yang sudah jadi. Terlebih masyarakat juga sudah membawa kunci dan siap pindah. 

"Cuma kok belum terjadi transformasi itu, apakah masih ada (masalah) administrasi? Itu tentu harus kita tahu," ucapnya.
 
Dia menegaskan hunian di kawasan Jakarta International Stadium (JIS) itu dibangun untuk masyarakat sehingga harus ditegakkan prinsip memanusiakan manusia.

Sebelumnya, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) telah mengganti untung lokasi pembongkaran hunian warga Kampung Bayam, Jakarta Utara, dengan mengedepankan asas kemanusiaan serta mendorong partisipasi masyarakat.
 
Jakpro mengucurkan dana sebesar Rp13,9 miliar untuk diberikan kepada 642 kepala keluarga (KK) warga Kampung Bayam sebagai bentuk realisasi program rencana aksi pemukiman (Resettlement Action Plan/RAP).

Pada akhir November 2023, terdapat 19 KK bekas warga Kampung Bayam menempati hunian pekerja pendukung operasional (HPPO)?? secara paksa dan melanggar ketentuan yang berlaku sehingga mereka dilaporkan oleh Jakpro ke polisi.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya