Berita

Pramono Anung menemui warga Kampung Susun Bayam/Ist

Politik

Pramono Datangi Kampung Bayam, Warga Teriak Jakarta Menyala

KAMIS, 26 SEPTEMBER 2024 | 19:25 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung menemui warga Kampung Susun Bayam di hunian sementara, Jalan Tongkol, Kelurahan Ancol, Jakarta Utara, Kamis (26/9).

Kedatangan Pramono disambut dengan teriakan 'Jakarta Menyala' oleh sejumlah warga Kampung Bayam. Pramono pun mendapat dukungan dari warga kampung Bayam untuk duduk sebagai orang nomor satu di Jakarta.

Menurut Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Madani, M. Furqon, seluruh warga Jakarta sudah seharusnya memilih Pramono sebaga gubernur.

"Saya rasa seluruh Jakarta harus pilih Pak Pram," ujar Furqon.

Menurut Furqon pihaknya telah terlebih dahulu mempelajari rekam jejak pasangan calon gubernur Jakarta.

"Ternyata ini (pasangan Pramono-Rano Karno) mantap juga," kata Furqon.

Furqon berharap hak-hak warga Kampung Bayam dkembalikan.

"Sebenarnya takdir Allah kita bisa duduk dengan Pak Pram dan teman-teman semua ini adalah takdir Allah," kata Furqon.

Pramono Anung dan pasangannya, Rano Karno, diketahui telah menandatangani pakta integritas untuk menyelesaikan permasalahan Kampung Bayam.

Pramono sendiri saat ditanya terkait dukungan dari warga Kampung Bayam menyatakan menyerahkan sepenuhnya pilihan itu kepada warga.
 
Namun Pramono menegaskan bahwa permasalahan Kampung Bayam ada masalah kemanusiaan.

"Ini kan masalah kemanusiaan. Bagi saya masalah kemanusiaan adalah di atas segalanya," kata Pramono.



Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Rusia, China dan Iran Dituding Gunakan AI untuk Ganggu Pilpres AS

Jumat, 27 September 2024 | 09:54

Kejar Keuntungan, Toko Daring Kompak Naikkan Biaya Komisi

Jumat, 27 September 2024 | 09:41

Cuma Bangun Gedung, Jokowi Belum Pindahkan Ibu Kota ke IKN

Jumat, 27 September 2024 | 09:28

Karpet Persia, Eksotik dan Banyak Dikoleksi sebagai Investasi

Jumat, 27 September 2024 | 09:27

Satgas Impor Ilegal Bukan Penyelesaian, hanya Shock Therapy Saja

Jumat, 27 September 2024 | 09:14

Diduga Tidak Netral di PK Mardani Maming, KY Perlu Periksa Hakim Ansori

Jumat, 27 September 2024 | 09:09

Jelang Akhir Pekan Emas Antam Stagnan, Termurah Masih Dibanderol Rp780.500

Jumat, 27 September 2024 | 09:03

Zulhas: Rencana Pemindahan Pelabuhan Barang Impor Diputuskan Prabowo

Jumat, 27 September 2024 | 08:52

Komitmen Prabowo Lanjutkan Pondasi Ekonomi Jokowi, Beri Kepastian bagi Investor

Jumat, 27 September 2024 | 08:47

Prabowo-Gibran Bakal Tarik Utang Baru Rp775 Triliun di Awal Menjabat, Buat Apa?

Jumat, 27 September 2024 | 08:35

Selengkapnya