Berita

Proses pengundian nomor urut Pilkada Jawa Tengah 2024, di mana Andika-Hendi nomor urut 1 dan Luthfi-Yasin nomor urut 2/RMOLJateng

Politik

Pilkada Jateng 2024

Andika-Hendi Dapat Nomor Urut 1, Luthfi-Yasin Nomor 2

SENIN, 23 SEPTEMBER 2024 | 23:42 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah melaksanakan pengundian nomor urut peserta pemilihan kepala daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah 2024 pada Senin malam (23/9).

Dua pasangan calon di Pilgub Jateng 2024, resmi mendapatkan nomor urut. Berdasarkan hasil undian KPU, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi mendapatkan nomor urut 1. Sedangkan, pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin memperoleh nomor urut 2. 

Andika-Hendi maupun Luthfi-Yasin sama-sama hadir mengikuti undian KPU Jateng ini. Setelah diundi, para pendukung dua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah ini ramai bersorak beri dukungan calon masing-masing. 

Calon Gubernur Andika Perkasa mengaku senang mendapatkan nomor urut 1 hasil penetapan KPU. Namun, nomor berapapun didapatkan dari pengundian, tak jadi masalah bagi mantan Panglima TNI ini. 

"Berapapun hasilnya tidak masalah semuanya baik. Angka kan cuma urutan saja, beruntung atau tidaknya tergantung pilihan. Bagus semua lah," terang Andika, dikutip RMOLJateng, Senin (23/9). 

Sementara itu, calon Gubernur Ahmad Luthfi memiliki harapan tersendiri dari nomor urut. Luthfi berharap, nomor pengundian calon hasil penetapan KPU untuk Pilgub, dilihat ada maknanya dan jadi lambang kekuasaan antara daerah serta pusat berdiri sendiri-sendiri namun saling dukung. 

"Tepat seperti prediksi kami, alhamdulilah dapat nomor 2. Sesuai dengan ikhtiar kita dan nomor dua di dalam pemerintahan ada artinya melambangkan daerah dan pusat menjalankan pemerintahan lini dan porsinya seimbang tugasnya dibagi saling melengkapi satu sama lain," kata Ahmad Luthfi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya