Berita

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir/RMOL

Sepak Bola

Timnas Indonesia Gunakan Pesawat Sewaan untuk Laga Away ke China

SENIN, 23 SEPTEMBER 2024 | 05:23 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Timnas Indonesia akan menggunakan pesawat sewaan saat melakoni laga tandang di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Indonesia akan melawan Bahrain pada 10 Oktober dan China pada 15 Oktober.

Namun demikian, pesawat sewaan ini hanya untuk perjalanan dari Bahrain ke China. Perjalanan lainnya tetap menggunakan penerbangan komersial.

Opsi menyewa pesawat ini dipilih agar Timnas Indonesia tidak kelelahan. Sebab Asnawi Mangkualam cs akan melakoni laga di Qingdao, kota yang berjarak sekitar 650 km dari Beijing, China.


"Kami berupaya memastikan jangan sampai pemain lelah dan cedera, makanya kita sampaikan penerbangan dari Bahrain dan China itu bukan kemewahan," jelas Ketum PSSI, Erick Thohir kepada wartawan, Minggu (22/9).

Erick pun memastikan carter pesawat hanya untuk penerbangan Timnas Indonesia dari Bahrain ke China. Sementara penerbangan dari Jakarta ke Bahrain dan pulang dari China ke Jakarta tetap menggunakan pesawat komersial.

"Upaya untuk memastikan pemain kita tidak cedera. ini yang kita jaga. Jadi Indonesia-Bahrain komersial. Bahrain-China carter flight," kata Menteri BUMN ini.

"Tentu dari China ke Indonesia, komersial biasa. persiapan ya tentu kami terus memantau pemain mana yang bermain, tim nasional yang ada di Indonesia maupun di luar negeri karena penting sekali mereka bermain," sambungnya.

Erick berharap Tim Garuda bisa meraih 4 poin dari lawatan ke Bahrain dan China. Sehingga, secara perhitungan, akan membuka peluang bagi Garuda untuk mengumpulkan 15 poin selama Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Kalau bisa satu menang, satu seri, sudah luar biasa. Kalau dua-duanya menang alhamdulillah. Masalah target, kita ada (kejar) 15 poin. Jadi setiap pertandingan perlu ada poin," terangnya.

"Kami tidak anggap remeh China dan Bahrain, mereka bagus. Tapi kami berharap bisa dapat poin tiga di salah satunya, atau dua-duanya, saya tidak tahu bagaimana," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya