Kementerian Perindustrian menggelar ajang Annual Indonesia Green Industry Summit (AIGIS) 2024/Ist
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menggelar ajang Annual Indonesia Green Industry Summit (AIGIS) 2024.
AIGIS 2024 ini digelar sebagai apresiasi dan usaha mendorong kolaborasi dan percepatan ekosistem pendukung utama dekarbonisasi industri ramah lingkungan.
Dalam AIGIS 2024, Kemenperin juga memberikan penghargaan kepada industri yang telah memperoleh sertifikat industri hijau.
"Perusahaan-perusahaan ini dipilih dari yang sudah tersertifikasi industri hijau dan menerapkan prinsip industri hijau secara berkelanjutan. Ini mencerminkan keberhasilan dalam efisiensi sumber daya serta mitigasi emisi dan limbah yang lebih baik," kata Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita dalam keterangannya, Jumat (20/9).
Salah satu industri yang meraih penghargaan IGIS 2024 adalah PT Sarihusada Generasi Mahardhika (SGM) Prambanan Factory.
Pabrik SGM ini masuk 3 besar industri terbaik pada Kategori Kinerja Terbaik Penerapan Industri Hijau dari seluruh industri bersertifikat industri hijau.
Factory Director Specialized Nutrition East, Joko Yulianto menyebut, penghargaan tersebut akan jadi motivasi untuk berkontribusi lebih jauh dalam mewujudkan industri hijau di area produksi Sarihusada.
“Kami percaya planet yang sehat akan menciptakan masyarakat yang sehat pula. Untuk itu, memastikan kelestarian alam dan lingkungan khususnya di sekitar operasional pabrik menjadi prioritas utama kami," tegas Joko.
AIGIS 2024 sejalan dengan komitmen pemerintah Indonesia dalam mencapai target
Net Zero Emission pada tahun 2060, dan
Net Zero Emission di sektor industri pada tahun 2050.