Berita

Prajurit Marinir/Ist

Pertahanan

Tiga Bulan "Digembleng", 461 Prajurit Terima Pembaretan Marinir

SENIN, 16 SEPTEMBER 2024 | 05:39 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi memimpin pembaretan 461 prajurit di Pantai Baruna Kondang Iwak, Dusun Sumberpucung,  Desa Tulungrejo,  Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada Sabtu (14/9).

Pidato Presiden Soekarno saat penganugerahan Panji “Unggul Jaya” kepada Korps Komando Angkatan Laut (KKO AL) yang sekarang Korps Marinir  dan pembacaan Surat Pesan Terakhir Prajurit KKO AL Usman dan Harun jadi penanda rangkaian pembaretan 461 Prajurit Baret Ungu.

Setelah pembaretan, Endi memimpin pengucapan Janji Prajurit Korps Marinir dilanjutkan dengan demonstrasi ketangkasan dan yel-yel dari Prajurit Muda Korps Marinir.

Adapun 461 Prajurit Petarung Korps Marinir terdiri 119 prajurit yang melalui pendidikan pertama bintara (dikmaba) dan 342 prajurit yang menjalani pendidikan pertama tamtama (dikmata) telah menjalani kawah candradimuka Pendidikan Komando (Dikko) Korps Marinir Angkatan 174 selama kurang lebih 90 hari.

Mereka digembleng dan harus mampu melewati lima tahapan latihan mulai dari  tahap dasar komando, tahap kemampuan dan ketahanan di laut, tahap pertempuran hutan, tahap teknik dan taktik perang gerilya, dan terakhir tahap lintas medan Banyuwangi menuju Pantai Baruna Kondang Iwak Malang Selatan.

Semua tahap dilalui oleh prajurit sebagai upaya untuk mewujudkan sumber daya manusia yang profesional, modern dan tangguh, serta  menjadikan prajurit siap ditempatkan di seluruh penjuru Indonesia.

“Kualifikasi Komando serta Baret Ungu  berlambang Keris Samudera yang kalian kenakan bukan hanya sekedar pelengkap seragam kalian, namun merupakan identitas kalian sebagai Prajurit Pasukan Pendarat Amfibi Korps Marinir TNI Angkatan Laut. Hal ini menandai bahwa mulai saat ini, kalian harus berpola pikir dan berpola tindak, sesuai dengan Janji Prajurit Korps Marinir yang telah kalian ucapkan beberapa saat yang lalu,” ucap Endi dalam keterangan resmi yang diterima redaksi, Minggu (15/9).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Komandan Kodiklatal Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, Wadan Kodiklatal Laksda TNI Eko Wahjono, Danpasmar 1, Danpasmar 2, Danpasmar 3, Pejabat Utama Korps Marinir.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya