Berita

Chief Executive Officer (CEO) Binar Academy Alamanda Shantika Santoso/Ist

Nusantara

CEO Binar Academy Apresiasi Pendidikan ESQ Ary Ginanjar

MINGGU, 08 SEPTEMBER 2024 | 13:42 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pendiri Binar Academy Alamanda Shantika Santoso yang merupakan alumni ESQ mengungkapkan rasa syukur karena pernah mengenyam pendidikan di lembaga yang didirikan oleh Ary Ginanjar Agustian ini, sehingga mengubah hidupnya menjadi lebih baik.

Demikian dikatakan Alamanda pada acara Wisuda ke-8 ESQ Business School dan Resepsi Penyambutan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2024/2025 Universitas Ary Ginanjar di Ruang Granada Menara 165, Jakarta, Sabtu (7/9).

"Beberapa belas tahun yang lalu itu saya itu datang pakai anting, antingnya banyak banget. Mungkin waktu itu orang tua saya kirim saya ke ESQ karena saya bandel banget, kerjaannya bolos sekolah," kata Alamanda dikutip Minggu (8/9).

"Saya menemukan tempat yang benar-benar enggak di-judge (dihakimi) tapi kita ada di dalam lingkungan yang sangat sehat sekali dan saya grow up dengan teman-teman saya di ESQ sampai sekarang kita masih bersahabat," lanjutnya.

Alamanda mengatakan bahwa Binar Academy dan Universitas Ary Ginanjar memiliki banyak kesamaan, di antaranya university of life sebagai tempat pembentukan karakter. 

Maka atas dasar itulah dilakukan MoU kerjasama antara Binar Academy dengan Universitas Ary Ginanjar dengan harapan kolaborasi ini bisa berdampak lebih signifikan lagi untuk Indonesia.

Sementara itu, Muhammad Rafi Thariq mewakili wisudawan ESQ Business School menyampaikan rasa syukur mendalam karena diberikan kesempatan belajar dengan rasa penuh cinta mendalam dari para dosen di kampus ini.

"Saya mewakili para wisudawan mengucapkan terima kasih dan maaf kepada orang-orang yang sudah menjadi bagian dan pengorbanan kepada kami," kata Rafi.



Populer

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Parpol Dilarang Tarik Dukungan, Peluang Anies Hampir Pupus

Kamis, 29 Agustus 2024 | 09:49

Jemaah Suruh RK Turun dari Panggung Haul Mbah Priok

Senin, 02 September 2024 | 09:22

Slank sudah Kembali ke Jalan yang Benar

Sabtu, 07 September 2024 | 00:24

PDIP Dikabarkan Usung Anies di Pilkada Jabar, Begini Respons Puan

Kamis, 29 Agustus 2024 | 12:56

Akun Kaskus Fufufafa yang Hina Prabowo Diduga Gibran, Grace Natalie: Dipastikan Dulu

Rabu, 04 September 2024 | 04:44

Begini Respons Gerindra soal Anies Gagal Nyagub di Jakarta

Kamis, 29 Agustus 2024 | 18:06

UPDATE

Jatuh Di Gunung Sibayak, Mahasiswa USU Meninggal Dunia

Minggu, 08 September 2024 | 16:07

Topan Super Yagi Hantam Vietnam, Sembilan Tewas

Minggu, 08 September 2024 | 15:51

Pj Gubernur Dan Ribuan Warga Sholatkan Jenazah Tu Sop, Bacagub dan Ulama Kharismatik Aceh

Minggu, 08 September 2024 | 15:47

Bawa PKB Go Public, Cak Imin Isyaratkan Ingin Pensiun

Minggu, 08 September 2024 | 15:32

Ketokohan Megawati Belum Tertandingi, Istana Terus Manuver Ganggu PDIP

Minggu, 08 September 2024 | 15:27

Trump Tersinggung Putin Dukung Harris

Minggu, 08 September 2024 | 15:03

Jokowi Dimungkinkan Berpihak ke Barisan Penggugat Megawati

Minggu, 08 September 2024 | 15:00

KBRI Yangon Lacak WNI yang Disekap dan Disiksa di Myanmar

Minggu, 08 September 2024 | 14:43

DPW IKM Jakarta Punya Ketua Baru Hasil Aklamasi

Minggu, 08 September 2024 | 14:34

Gugatan Kader Banteng Berpotensi Munculkan Kongres Tandingan

Minggu, 08 September 2024 | 14:16

Selengkapnya