Berita

Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers usai rapat soal ketibaan Paus Fransiskus di Istana Merdeka Jakarta, Selasa, 3 September 2024/Repro

Dunia

Jokowi Siap Sambut Kunjungan Mulia Paus Fransiskus di Istana Merdeka

SELASA, 03 SEPTEMBER 2024 | 10:55 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Beberapa jam jelang kedatangan Pemimpin Tertinggi Vatikan Paus Fransiskus di Jakarta, Presiden Joko Widodo menggelar rapat persiapan terakhir di Istana Merdeka pada Selasa (3/9).

Menurut keterangan Presiden Jokowi, rapat itu dihadiri oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dan Uskup Agung Jakarta Ignatius Suharyo Hardjoatmodjo.

Rapat tersebut guna membahas persiapan ketibaan Paus Fransiskus di Indonesia pada Selasa yang diperkirakan pada pukul 11.30 WIB, melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten.

Presiden menyampaikan ucapan selamat kepada Paus atas kunjungan mulia dan bersejarahnya di Indonesia.

"Saya atas nama rakyat Indonesia menyambut hangat dan terima kasih atas kunjungan yang teramat mulia Paus Fransiskus ke Indonesia. Selamat datang yang teramat mulia Sri Paus Fransiskus ke Indonesia," kata Jokowi.

Dijelaskan Presiden RI, selama kunjungan empat hari, Paus Fransiskus akan melakukan pertemuan kenegaraan, pertemuan dengan korps diplomatik dan wakil masyarakat, serta tokoh lintas agama di Istiqlal.

Paus juga akan memimpin Misa Suci Akbar Paus Fransiskus di Gelora Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis (5/9).

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Aktivis Demo di KPK, Minta Menteri Trenggono Ditangkap

Jumat, 30 Agustus 2024 | 15:17

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

Kabar Anies Batal Diusung PDIP, Djarot: Karena Ada Aspirasi dari Bawah

Senin, 26 Agustus 2024 | 19:02

UPDATE

Istri Paslon Cakada Lampura Kompak Sosialisasikan Suami

Selasa, 03 September 2024 | 05:51

Buntut SK Guru TK, Warga Munggur Desak Kepala Desa Mundur

Selasa, 03 September 2024 | 05:27

Dugaan Korupsi Bapenda Dilaporkan ke Kejati Lampung

Selasa, 03 September 2024 | 05:08

Jepang Kampanyekan Karyawan Kerja 4 Hari Seminggu

Selasa, 03 September 2024 | 04:35

Mahfud MD: KPK Gamang Dalami Kasus Jet Pribadi Kaesang

Selasa, 03 September 2024 | 04:14

Ini Kendaraan yang Digunakan Paus Fransiskus untuk Mobilitas di Jakarta

Selasa, 03 September 2024 | 03:54

Akademisi Soroti Maraknya Pemimpin Jalur Instan

Selasa, 03 September 2024 | 03:34

Bobby Rizaldi Bantah Ada Pengondisian Parpol dalam Seleksi Calon Anggota BPK

Selasa, 03 September 2024 | 03:17

Aksi Lempar Granat ke Rumah Cagub Aceh Bustami Diduga Dilakukan 2 Pelaku

Selasa, 03 September 2024 | 02:56

Butuh Reformasi Institusi Pendidikan untuk Tingkatkan Etika Penyelenggara Negara

Selasa, 03 September 2024 | 02:33

Selengkapnya