Berita

Kematen di Jakarta/Ist

Nusantara

Cabut Subsidi BBM dan Parkir Mahal Jadi Solusi Macet di Jakarta

SELASA, 03 SEPTEMBER 2024 | 08:38 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Mengatasi kemacetan menjadi PR Gubernur-Wagub Jakarta periode 2024-2029 mendatang.

Analis Kebijakan Transportasi Azas Tigor Nainggolan mengatakan, langkah pertama mengatasi macet adalah mempersulit pengguna menggunakan kendaraan bermotor pribadinya.

"Caranya bisa dengan menerapkan kebijakan manajemen parkir baru. Jakarta memerlukan manajemen parkir mahal dan dibatasi ruang parkirnya bagi kendaraan bermotor pribadi," kata Tigor kepada Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL, Selasa (3/9).

Langkah kedua dengan membatasi ruang gerak kendaraan bermotor pribadi dengan kebijakan mempersempit ruang jalan untuk kendaraan bermotor pribadi dan membuat biaya mahal menggunakan kendaraan pribadi.

"Misalnya dengan jalan berbayar elektronik serta mencabut subsidi bahan bakar (BBM)," kata Tigor.

Menurut Tigor, dua langkah tersebut berdasarkan pengalaman kota-kota di negara lain yang dapat menekan dan menyulitkan penggunaan kendaraan bermotor pribadi di Kota Jakarta. 

Pendekatan lainnya juga secara paralel dilakukan langkah membuat masyarakat mudah mengakses layanan transportasi publik massal di Jakarta. 

Langkah pertama adalah membangun integrasi layanan transportasi publik massal di Jakarta agar masyarakat mudah mengakses layanannya. 

Langkah kedua  memberikan subsidi kepada semua  pengguna layanan transportasi publik di Jakarta.

"Pemberian subsidi itu insentif agar masyarakat pengguna angkutan massal siapa pun dia," kata Tigor.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya