Berita

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep/Ist

Politik

Kaesang Menghilang Usai Heboh Pesawat Jet Pribadi

SELASA, 03 SEPTEMBER 2024 | 08:04 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mendadak hilang usai dugaan penerimaan gratifikasi pesawat jet pribadi karena keluarganya merupakan penyelenggara negara.

Sejak kasus pesawat jet pribadi yang ditumpanginya bersama sang istri, Erina Gudono, tiba di Tanah Air usai berlibur dari Amerika Serikat, tak sekali pun Kaesang nongol ke muka publik.

Bakan nama Kaesang trending di media sosial X yang terpantau pada Selasa (3/9).


Warganet ramai-ramai mencari keberadaan putra bungsu Presiden Joko Widodo itu.

Pegiat media sosial Jhon Sitorus turut merespons kabar hilangnya Kaesang Pangarep.

Melalui akun media sosial X, Jhon Sitorus meminta warganet untuk bersama-sama menemukan keberadaan Kaesang.

"Dicari orang hilang dengan ciri-ciri tinggi 175 cm, berat badan 80 kg, usia 29 tahun, tengil dan wawasan pengetahuan umumnya agak kurang," tulis Jhon Sitorus. 

Jhon Sitorus melanjutkan bahwa Kaesang terakhir bersama istrinya, Erina Gudono naik jet pribadi, makan roti Rp400 ribu, menginap di hotel bintang 5 di Amerika Serikat sekitar 20 Agustus 2024.

"Bagi yang menemukan sosok ini harap hubungi warga +62 karena KPK ga berani mencari untuk diperiksa," sambungnya.

"Media sosial sudah, media nasional sudah dan media international juga sudah. Apakah skandal jet pribadi anak dan menantu presiden ini hanya dianggap cerita, atau akan menjadi pembuka kotak pandora?" tulis anggota DPR Fraksi PDIP Masinton Pasaribu.




Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya