Berita

Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep/Ist

Hukum

Jadi Anak Presiden, KPK Minta Kaesang Hidup Sederhana

JUMAT, 30 AGUSTUS 2024 | 13:01 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Sebagai anak Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) minta Kaesang Pangarep bisa menjadi role model antikorupsi dengan tidak bergaya hidup mewah.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata menjelaskan alasan KPK membutuhkan klarifikasi dari Kaesang soal dugaan penerimaan gratifikasi fasilitas pesawat jet pribadi yang digunakan untuk bepergian ke Amerika Serikat (AS) beberapa waktu lalu.

Alex mengatakan, surat undangan yang akan dikirim ke Kaesang dilakukan dalam ranah pencegahan dan juga pendidikan antikorupsi.

"Di mana letak unsur pendidikan anti korupsinya? kita tahu ya, saudara Kaesang sekarang menjadi Ketua Umum PSI. Dan KPK beberapa waktu yang lalu kan sudah melakukan pendidikan politik cerdas berintegritas," kata Alex kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan, Jumat siang (30/8).

Dalam rangka itu, kata Alex, KPK mendorong agar adik dari Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029 Gibran Rakabuming Raka itu dalam perilaku kehidupan sehari-harinya bisa menjadi role model nilai-nilai antikorupsi.

"Salah satunya apa nilai-nilai anti korupsi? Hidup sederhana. Nah, ini yang sebetulnya kami harapkan dari proses klarifikasi itu. Buat yang bersangkutan juga baik, kan begitu. Pasti nanti setelah beliau menjelaskan, semua akan menjadi terang-benderang," pungkas Alex.



Populer

Jokowi Kena Karma Mengolok-olok SBY-Hambalang

Jumat, 07 Februari 2025 | 16:45

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

Alfiansyah Komeng Harus Dipecat

Jumat, 07 Februari 2025 | 18:05

Isu PIK 2 Bikin Ormas Terlarang Keluar Sarang

Senin, 10 Februari 2025 | 02:45

Komjen Dedi Ultimatum, Jangan Lagi Ada Anggapan Masuk Polisi Bayar!

Rabu, 05 Februari 2025 | 18:12

Diperlakukan Seperti Ternak, Tiga Wanita Thailand Dipaksa Hasilkan Sel Telur untuk Pasar Gelap

Selasa, 11 Februari 2025 | 14:00

IKN Sudah Selesai, Mangkrak!

Jumat, 07 Februari 2025 | 15:22

UPDATE

Arab Saudi Larang Alkohol di Piala Dunia 2034

Sabtu, 15 Februari 2025 | 13:38

Megawati Tak Hadiri HUT Gerindra ke-17, PDIP Diwakili Said Abdullah dan Olly Dondokambey

Sabtu, 15 Februari 2025 | 13:26

Muncul Poster Caketum Golkar, Pengamat Prediksi Bisa Berujung Munaslub untuk Geser Bahlill

Sabtu, 15 Februari 2025 | 13:17

Hakim Pakistan Tolak Relokasi, Independensi Peradilan Terancam?

Sabtu, 15 Februari 2025 | 13:05

Emiten Grup Lippo Kaji Rencana Stock Split

Sabtu, 15 Februari 2025 | 12:52

Prabowo Ungkap Kemenangannya di Pilpres 2024 Berkat Dukungan Jokowi

Sabtu, 15 Februari 2025 | 12:32

Wali hingga Wika Salim Pancing Lautan Manusia Berseragam Putih Coklat Bergoyang

Sabtu, 15 Februari 2025 | 12:31

Milad ke-15, Ahlulbait Komitmen Cegah Radikalisme

Sabtu, 15 Februari 2025 | 12:18

Revisi KUHAP Diperlukan untuk Hilangkan Nuansa Kolonial

Sabtu, 15 Februari 2025 | 12:10

Setelah ANI, Giliran Raksasa Musik India Gugat OpenAI

Sabtu, 15 Februari 2025 | 11:51

Selengkapnya