Berita

Presiden terpilih Prabowo Subianto/RMOL

Politik

Prabowo: Saya Dulu Anak Buah Bung Brewok, Sekarang Dia Anak Buah Saya

RABU, 28 AGUSTUS 2024 | 09:26 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Presiden terpilih Prabowo Subianto melontarkan candaan kepada Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh yang kini menjadi anak buahnya.

Padahal beberapa tahun silam, justru Prabowo menjadi anak buah Paloh.

"Saya ucapkan selamat kepada sahabat saya, atau yang lebih dikenal, Bung Brewok. Saya dari dulu pengen punya jenggot seperti Pak Surya Paloh, tapi nggak bisa bisa," kata Prabowo dalam pidato politiknya di acara penutupan Kongres III Partai Nasdem di Jakarta Convention Center, Jakarta, pada Selasa malam (27/8).

Prabowo pun bercerita terkait pertemanannya dengan Paloh yang sudah terjalin lama. Bahkan sejak keduanya masih sama-sama menjadi kader Partai Golkar.

"Pak Surya Paloh dan saya berjalan jauh, kita sama sama alumni, dari almamater yang sama. Almamater beringin," kata Prabowo.

Saat di Golkar, Paloh yang menjabat Ketua Dewan Pertimbangan menjadi atasan Prabowo yang notabene menjadi anggota. Tetapi, kelakar Prabowo, saat ini roda berputar di mana Paloh menjadi anak buahnya.

Itu lantaran Paloh menyatakan bahwa partainya bergabung ke pemerintahan Prabowo mendatang.

"Saya dulu anak buah Pak Surya Paloh, beliau dulu Ketua Dewan Pertimbangan, saya anggota, sekarang Pak Surya Paloh anak buah saya," kata Prabowo.

Mendengar candaan tersebut, Paloh tampak tertawa dengan mengangkat tangan ke atas lalu berdiri. Adapun para pengurus dan kader Nasdem yang hadir di tempat acara juga riuh tertawa.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

2.500 Personel Kawal Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang

Jumat, 15 November 2024 | 04:02

Budi Arie Dituntut Tanggung Jawab soal "Pengamanan" Situs Judol

Jumat, 15 November 2024 | 03:47

Rawan Disalahgunakan, KJP Dievaluasi untuk Program Sekolah Gratis

Jumat, 15 November 2024 | 03:25

Trending X, Rano Karno Hapus Foto Bareng Tersangka Judol

Jumat, 15 November 2024 | 03:03

Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas di GBK saat Timnas Garuda Versus Jepang

Jumat, 15 November 2024 | 02:51

MRT Bundaran HI-Kota Beroperasi 2027

Jumat, 15 November 2024 | 02:18

Roy Suryo Tak Percaya "Pengamanan" Situs Judol Rp8,5 Juta per Bulan

Jumat, 15 November 2024 | 02:01

Raja Juli Optimis Reforestasi 12 Juta Hektare Lahan

Jumat, 15 November 2024 | 01:36

Pegawai Komdigi Diduga "Bermain" Judi Online sejak Era Covid-19

Jumat, 15 November 2024 | 01:23

PNM Sabet Tiga Penghargaan di BBMA 2024

Jumat, 15 November 2024 | 01:06

Selengkapnya