Berita

Tempo/Net

Bisnis

BEI Kunci Saham Tempo (TMPO) Usai Melesat 139 Persen dalam Tiga Hari

SELASA, 27 AGUSTUS 2024 | 11:32 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Bursa Efek Indonesia (BEI) telah menghentikan sementara perdagangan saham PT Tempo Inti Media Tbk (TMPO) pada sesi pertama perdagangan Selasa (27/8). 

Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Yulianto Aji Sadono, menjelaskan bahwa suspensi ini dilakukan karena terjadinya kenaikan harga saham TMPO yang sangat signifikan dalam waktu singkat.

"Para pihak yang berkepentingan diharapkan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan oleh perseroan," ujar Yulianto.

Suspensi ini berlaku untuk perdagangan di pasar reguler dan pasar tunai, dimulai dari sesi pertama perdagangan 27 Agustus 2024, dengan durasi suspensi yang akan diumumkan lebih lanjut.

Yulianto menjelaskan bahwa suspensi dilakukan sebagai langkah cooling down, atau memberikan waktu bagi para pelaku pasar untuk mempertimbangkan dengan cermat sebelum melakukan investasi lebih lanjut.

Berdasarkan data RTI, harga saham TMPO mengalami lonjakan tajam, terutama dalam tiga hari terakhir, dengan kenaikan rata-rata di atas 30 persen. Secara keseluruhan, harga saham perusahaan media ini melonjak 139 persen menjadi Rp220 hanya dalam tiga hari perdagangan.

Pada dua hari pertama, saham TMPO mencapai batas auto rejection atas (ARA) dengan kenaikan hampir 35 persen. Meskipun BEI menetapkan status Unusual Market Activity (UMA) pada hari sebelumnya, saham TMPO masih mengalami kenaikan sebesar 31,74 persen.

Dalam tiga bulan terakhir, saham TMPO telah meningkat 238,4 persen. Sekretaris Perusahaan TMPO, Jajang Jamaluddin, menyatakan bahwa pihaknya tidak mengetahui alasan di balik lonjakan harga saham tersebut dan memastikan bahwa tidak ada rencana aksi korporasi dalam tiga bulan ke depan.

"Perseroan tidak mengetahui adanya informasi atau fakta material yang dapat mempengaruhi nilai efek perusahaan atau keputusan investasi pemodal," jelas Jajang melalui keterbukaan informasi.

Namun berdasarkan pantauan Redaksi, baru-baru ini program Bocor Alus Tempo mendapatkan banyak perhatian publik. Pasalnya, konten tersebut membahas sejumlah permasalahan dalam negeri, termasuk kondisi politik di Indonesia.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya