Berita

Presiden Joko Widodo bersama Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di JCC Senayan, Jakarta, Minggu malam (25/8)/RMOL

Politik

Sindiran Halus Surya Paloh soal Niat Baik Jokowi

SENIN, 26 AGUSTUS 2024 | 03:24 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Terlepas adanya kekurangan dan kekeliruan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tetap memiliki niat baik dalam membangun bangsa.

Hal itu disampaikan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dalam acara pembukaan Kongres ke-III Partai Nasdem yang turut dihadiri Presiden Jokowi di JCC Senayan, Jakarta, Minggu malam (25/8).

Surya Paloh mengatakan, selama 10 tahun perjalanan bersama Presiden Jokowi, telah memberikan satu kesepakatan dan pemahaman antara pemerintah dengan Nasdem.


"Kita bebas bergerak, berbicara, mengeluarkan pendapat, sepakat dan kadang-kadang tidak sepakat. Tapi itulah dinamikanya, itulah artinya kenapa kita mempunyai suatu nilai dari perspektif pandangan untuk mencari kesamaan demi kesamaan, bukan perbedaan untuk perbedaan," kata Surya Paloh.

Menurut dia, dinamika politik itu yang menyebabkan selama 10 tahun ini terkadang bisa tersenyum lebar, namun terkadang bisa termangu-mangu.

"Kadang-kadang kita harus bisa terhenyak duduk sedikit, memikirkan apa sebenarnya yang kurang dengan Nasdem ini. Tapi kita bersyukur, saya harus menyatakan kepada saudara-saudara peserta Kongres, seorang Presiden Jokowi yang saya kenal, dalam kodratinya sama dengan orang tua kita, diri kita, anak-anak kita, adalah sosok individu yang tidak terlepas dari kekurangan dan kesilapan,” bebernya. 

“Satu hal yang saya yakin, di sana ada niat baik. Ada nawa hidup, ada keinginan untuk berbuat baik. Dan seharusnya lah, perspektif pandangan kita, mengambil yang baik, menjaga yang baik, dan menyampingkan yang kurang baik," jelas Surya Paloh.

Surya Paloh pun mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi yang telah memberikan banyak pembelajaran politik kepada Nasdem.

"Dari pembelajaran ini saya bisa memahami, hidup memang bukan hanya bermodalkan niat baik semata-mata, niat baik itu sewajarnya dan mestinya, tapi juga harus ada strategi yang tepat. Begitu niat baik saja, tidak strategi yang tepat, Bung Bahlil bisa menjawabnya itu sebagai adik saya," canda Surya Paloh.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya