Berita

Bobby Nasution mendengarkan papara pihak PT SST/Ist

Nusantara

Investor Lirik Pengelolaan Sampah Jadi Pembangkit Listrik di Medan

KAMIS, 22 AGUSTUS 2024 | 20:41 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Perusahaan PT Sinar Sejahtera Terbarukan (SST) menyatakan minatnya untuk berinvetasi dalam pengelolaan sampak di tempat pembuangan akhir (TPA) Terjun, Medan Marelan untuk menjadi pembangkit listrik. Perusahaan itu sendiri telah memberikan pemaparan terkait rencana mereka dalam mengelola sampah tersebut di hadapan Wali Kota Medan, Bobby Nasution.

Kepada Bobby Nasution, PT SST menyampaikan paparannya terkait cara dan seluruh hal-hal terkait dalam mengelola sampah di TPA Terjun tersebut. Diungkapkan, sistem pengelolaannya dengan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa). Dimana sampah nantinya akan diolah menjadi sumber energi. 

Setelah mendengarkan pemaparan, Bobby Nasution selanjutnya menyampaikan masukannya agar PT SST dapat mempresentasikan paparannya secara lebih rinci lagi. Tujuannya, agar diketahui  apa saja yang menjadi bagian dari tugas dan fungsi dari kedua belah pihak. 

"Kami tunggu paparan yang lebih rinci lagi. Tentu, kita ingin mengetahui pasti apa dan siapa yang akan bertanggung jawab untuk hal-hal yang berkaitan dengan kelangsungan dan kelancaran rencana tersebut," kata Bobby Nasution. 

Lebih lanjut, Bobby Nasution mengungkapkan harapannya agar kiranya rencana tersebut dapat berjalan sesuai yang diinginkan. Apalagi, persoalan sampah memang menjadi concern Pemko Medan untuk diselesaikan. 

"Kami mohon maaf sebelumnya, tapi semua kondisi, harapan sampai merasa kecewa sudah kami rasakan dari calon-calon investor sebelumnya. Jadi, kami juga tidak ingin hal serupa kami rasakan lagi. Terlebih, ini menyangkut kepentingan masyarakat Kota Medan, kita ingin yang terbaik," ungkapnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya