Berita

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen, Ketua TSMC C.C. Wei dan Kanselir Jerman Olaf Scholz menghadiri upacara peletakan batu pertama di Dresden pada 20 Agustus/Tangkapan layar RMOL

Tekno

TSMC Memulai Pembangunan Pabrik Pertama di Eropa

KAMIS, 22 AGUSTUS 2024 | 12:40 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Perusahaan pembuat chip Taiwan Semiconductor Manufacturing sudah memulai fasilitas fabrikasi pertamanya di Eropa pada Selasa (20/8) waktu setempat.

Upacara peletakan batu pertama pembangunan pabrik di Dresden, Jerman, dihadiri langsung Ketua sekaligus CEO TSMC C.C.  Wei, Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen dan Kanselir Jerman Olaf Scholz.

"TSMC memilih Dresden karena sangat dekat dengan pelanggan kami, dan juga menawarkan akses ke banyak orang berbakat,” kata Wei, seperti dikutip dari Nikkei,  Rabu (21/8).


Sesuai rencana, pembangunan gedung pabrik tersebut akan dimulai tahun ini dan dijadwalkan mulai beroperasi pada akhir tahun 2027. Proyek ini diperkirakan menelan biaya lebih dari 10 miliar euro (Rp171,9 triliun).

Fasilitas ini akan dioperasikan oleh European Semiconductor Manufacturing (ESMC), perusahaan patungan yang 70 persen sahamnya dimiliki oleh TSMC, dengan pembuat suku cadang mobil Bosch, perusahaan chip otomotif Jerman Infineon Technologies, dan NXP Semiconductors dari Belanda masing-masing memegang 10 persen. 
Anak perusahaan tersebut dipimpin oleh Christian Koitzsch yang sebelumnya bekerja di Bosch.
Koitzsch mengatakan pada bulan Juni bahwa EMSC berencana merekrut hampir 2.000 karyawan. TSMC berencana mengirim ratusan insinyur ke Dresden selama tiga hingga lima tahun ke depan.

Pembuat chip Taiwan ini juga telah meluncurkan program pelatihan dalam kemitraan dengan universitas Jerman dan otoritas setempat, mengirimkan mahasiswa Jerman ke Taiwan untuk belajar serta magang di fasilitas pelatihan TSMC.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya