Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Kemenkeu Akhirnya Buka Seleksi CPNS 2024, Siapkan 1.230 Formasi

RABU, 21 AGUSTUS 2024 | 22:23 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Kementerian Keuangan akhirnya kembali membuka ribuan formasi untuk seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini.

Seleksi ini merupakan yang pertama sejak kementerian yang dipimpin Sri Mulyani melakukan kebijakan moratorium perekrutan CPNS sejak 2020 lalu.

"Ayo bergabung menjadi CPNS di Kementerian Keuangan. Kami membuka kesempatan bagi Warga Negara Indonesia yang bercita-cita menjadi punggawa keuangan negara dan bersatu dalam Kemenkeu Satu," tulis Kemenkeu dalam situs rekrutmen resmi dikutip Rabu (21/8).

Dalam Surat Pengumuman Nomor PENG-01/PANREK/2024 tentang Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Kementerian Keuangan Tahun 2024, Kemenkeu menyiapkan 1.230 formasi pada 12 unit kerja tahun perekrutan 2024.

Jika dirinci, terdapat 1.159 formasi untuk kebutuhan umum, 5 formasi untuk kebutuhan khusus putra/putri lulusan terbaik berpredikat dengan pujian atau cumlaude, 25 formasi untuk kebutuhan khusus penyandang disabilitas, 15 formasi untuk kebutuhan khusus putra-putri Papua, dan 26 formasi untuk kebutuhan khusus putra-putri Kalimantan.

Adapun pendaftaran dan pengiriman berkas administrasi dibuka mulai 20 Agustus 2024 hingga 6 September 2024, melalui website https://sscasn.bkn.go.id/.

Terdapat tiga tahapan seleksi CPNS Kemenkeu yaitu seleksi administrasi, kompetensi dasar, dan kompetensi bidang. Seleksi kompetensi bidang terdiri dari seleksi dengan Computer Assisted Test BKN, psikotes, tes kesehatan, dan wawancara.

"Seleksi kompetensi diselenggarakan sesuai lokasi tes pilihan pelamar pada saat melakukan pendaftaran," tulis pengumuman tersebut.

Populer

Bahlil Ketum Golkar Kalah Trending Azizah Andre Rosiade Selingkuh

Rabu, 21 Agustus 2024 | 00:00

Massa Geruduk Rumah Ketua BPIP Imbas Larangan Paskibraka Perempuan Pakai Jilbab

Senin, 19 Agustus 2024 | 17:20

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Polemik Lepas Hijab, PGI Nusantara Bakal Geruduk BPIP

Senin, 19 Agustus 2024 | 22:13

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

UPDATE

Presiden Jokowi dan Surya Paloh Kompak Tak Menyapa Anies Baswedan

Minggu, 25 Agustus 2024 | 22:05

KPU Tetapkan Perolehan Kursi DPR 2024, PDIP Terbanyak

Minggu, 25 Agustus 2024 | 22:01

Presiden Jokowi Singgung Partai Nasdem yang Tidak Sejalan di Pilpres 2024

Minggu, 25 Agustus 2024 | 21:55

Prabowo Sentil Para Raja Kecil di Pusat dan Daerah Agar Tidak Rakus Kekuasaan

Minggu, 25 Agustus 2024 | 21:47

Sowan ke Hanura Jakarta, Anies Berharap Bisa ‘Jalan Bareng’

Minggu, 25 Agustus 2024 | 21:10

Prabowo Sedang Sindir Anies Baswedan dan PDIP

Minggu, 25 Agustus 2024 | 21:03

PPP Resmi Usung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

Minggu, 25 Agustus 2024 | 20:38

Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala A1 Versi ‘Orang Dalam’

Minggu, 25 Agustus 2024 | 20:23

Partai Aceh Deklarasi 20 Paslon Cakada, Ini Nama-namanya

Minggu, 25 Agustus 2024 | 20:02

Prabowo Sudah Beri Sinyal Tak Bisa ‘Disetir’ Jokowi

Minggu, 25 Agustus 2024 | 19:41

Selengkapnya